Berita Nasional

Prabowo Banyak Ngobrol Soal BUMN dengan Jonan, Bakal Jadi Kepala Badan?

Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan dipanggil Presiden RI Prabowo Subianto pada Senin (3/11/2025). 

Editor: Desy Selviany
Youtube Sekretariat Presiden
JONAN PRABOWO DISKUSI - Mantan Menteri Perhubungan era Jokowi yang juga Eks Dirut KAI, Ignatius Jonan bertemu Presiden Prabowo Subianto kurang lebih 2 jam di Istana, Senin (3/11/2025). Jonan mengatakan pertemuannya itu mendiskusikan beberapa hal disamping menyampaikan apresiasi atas program-program kerakyatan yang dijalankan presiden selama ini.  

Kosongnya jabatan Menteri BUMN lantaran saat ini pemerintah dan DPR RI mau mengubah nomenklatur Kementerian BUMN menjadi Badan Penyelenggara BUMN.

Sebab Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bakal dihapus dalam revisi Undang-Undang BUMN

Seiring dengan hal tersebut jabatan menteri BUMN pun dihilangkan dan diganti menjadi kepala lembaga.

Tugas kepala lembaga BUMN itu nantinya menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang BUMN selaku wakil pemerintah pusat sebagai regulator bertugas menetapkan kebijakan, mengatur, membina, mengkoordinasikan, dan mengawasi penyelenggaraan kebijakan pengelolaan BUMN

Sebagaimana tertulis Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) yang digodok DPR RI, kepala lembaga yang dimaksud dapat merangkap sebagai direktur utama pada Holding Investasi atau Holding Operasional. 

Dalam hal ini kedua holding tersebut berada di bawah Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).

Sehingga Kementerian BUMN akan menjadi badan penyelenggara BUMN.

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved