Kereta Cepat Whoosh
Prabowo Tegas Sebut Whoosh Tak Ada Masalah, KPK Tak Peduli Tetap Lakukan Penyelidikan: Tak Dilarang!
Waketum KPK Johanis Tanak pastikan KPK terus menyelidiki dugaan korupsi Whoosh, meski Presiden Prabowo sebut Whoosh tak ada masalah
Prabowo meminta masyarakat maupun PT Kereta Api Indonesia (KAI) selaku perusahaan utama dari KCJB agar tidak mengkhawatirkan utang Whoosh yang akan membebani pemerintah.
Baca juga: Siap Tanggung Jawab, Begini Cara Prabowo Subianto Bayar Utang Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh
Baca juga: Prabowo Subianto Ingin Kereta Cepat Whoosh Bisa Tersambung sampai Banyuwangi Jawa Timur
"Semuanya enggak usah khawatir. Rakyat kita layani, kita berjuang untuk rakyat kita, teknologi, semua sarana itu tanggung jawab bersama. Dan itu di ujungnya tanggung jawab Presiden Republik Indonesia. Jadi saya sekarang tanggung jawab Whoosh," ujarnya.
Prabowo menjelaskan Whoosh adalah transportasi publik sehingga tidak relevan jika dihitung soal untung rugi.
"Di seluruh dunia itu jangan dihitung untung rugi. Enggak hitung untuk rugi, tapi manfaat enggak untuk rakyat. Di seluruh dunia begitu. Ini namanya public service obligation," ujarnya.
Menurut Prabowo berdasar informasi yang didapatnya dari Menhub, semua kereta api, pemerintah memberi subsidi 60 persen, dan rakyat membayar 20 persen .
"Ya, ini kehadiran negara. Dari mana uang itu? Uang itu dari uang rakyat. Uang itu dari pajak. Uang itu dari kekayaan negara. Makanya kita harus mencegah semua kebocoran. Kita sungguh-sungguh harus hentikan penyelewengan dan korupsi," katanyua.
Prabowo mengatakan uang rakyat tidak boleh dicuri karena akan dikembalikan kepada rakyat dengan pelayanan untuk rakyat.
"Jadi jangan jangan khawatir Whoosh. Saya sudah sampaikan semua, saya sudah pelajari masalahnya. Indonesia sanggup dan itu wajar semuanya, itu ya jangan dipolitisasi," katanya,
Prabowo meminta polemik Whoosh agar tidak dipolitisasi.
Prabowo juga menduga ada pihak yang sengaja mencari keributan dari Whoosh.
Baca berita WartaKotalive.com lainnya di Google News dan WhatsApp
Kereta Cepat Whoosh
Whoosh
Komisi Pemberantasan Korupsi
KPK
Prabowo Soal Whoosh
Penyelidikan KPK
Presiden Prabowo
| Prabowo Tanggung Jawab Bela Whoosh demi Rakyat, Penyelidikan Dugaan Mark Up oleh KPK Bisa Melempem |
|
|---|
| Mahfud MD Soroti Kerahasiaan Kontrak China dalam Proyek Whoosh |
|
|---|
| Ichsanuddin Noorsy Sikat Jokowi soal Whoosh, Budi Prasetyo: Penyelidikan KPK lagi Jalan |
|
|---|
| Mahfud Sepakat dengan Jokowi Proyek Whoosh Bukan Cari Laba: Tapi Tetap Gak Boleh Ada Korupsi di Situ |
|
|---|
| Mahfud MD Bela Luhut Tidak Terlibat Dugaan Korupsi Whoosh, Sebut Hanya Ditugasi Jokowi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/KPK-ABAIKAN-PRABOWO.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.