Pendidikan

Ada 11 Mahasiswa Dapatkan Bantuan Dana Penelitian dari Dana Darma Pancasila Aliansi Kebangsaan

Ada 11 Mahasiswa Dapatkan Bantuan Dana Penelitian dari Dana Darma Pancasila Aliansi Kebangsaan. Ada dari IPB University dan UPI.

Editor: Dodi Hasanuddin
Istimewa
BANTUAN DANA PENELITIAN - Sebanyak 11 mahasiswa lolos dalam seleksi dan berhak mendapatkan bantuan dana penelitian dari dari program Dana Darma Pancasila bacth 2 Aliansi Kebangsaan. Mereka terdiri dari 8 orang mahasiswa program doktoral (S3) dan 3 orang mahasiswa program magister (S2). 

Tiga ranah ini harus dilakukan bersama-sama dan saling keterkaitan antar ketiganya.

Mengapa tiga ranah ini penting? Ponto menilai untuk mengukur keberhasilan pembangunan, tidaklah cukup dengan angka-angka ekonomi saja baik itu pertumbuhan maupun inflasi, tetapi juga harus diukur melalui tiga ranah.

“Apakah nilainya berkembang baik, apakah pembangunan spiritualnya maju, atau jalan di tempat. Juga ketika dilihat dari tata kelola, apakah kita makin organized atau sebaliknya. Dan apakah benar masyarakat adil makmur sudah tercapai,” ujarnya.

Ia berharap batch berikutnya akan semakin banyak pengusaha yang ambil bagian dalam program Dana Darma Pancasila, sehingga jumlah kandidat peserta beasiswa penelitian akan meningkat.

Para kandidat ini nantinya yang akan memberikan stimulasi bagi daerah masing-masing terkait Pancasila.

“Sejarah membuktikan bahwa partisipasi masyarakat adalah kunci keberhasilan program. Kami berharap para kandidat ini dapat menjadi mentor di bidang masing-masing, sehingga pada akhirnya Pancasila dapat menjadi working ideologi, menjadi budaya kerja,” tambah Pontjo.

Baca juga: Diinisiasi Aliansi Kebangsaan, 9 Mahasiswa Pascasarjana Raih Bantuan Riset dari Dana Darma Pancasila

Hal senada disampaikan wakil penanggungjawab program Dana Darma Pancasila, Prasetijono Widjojo.

Ia menambahkan bahwa untuk menjadikan Pancasila menjadi ideologi kerja, perlu didukung oleh penelitian-penelitian sehingga betul-betul akan memperkuat dari sisi ilmu pengetahuannya.

“Selain itu juga bagaimana kemudian ilmu pengetahuan ini dilakukan pendalaman dan pengayaan dalam Pancasila, untuk menjembatani antara nilai yang akan kita terapkan dengan action, dengan apa yang kita kerjakan dalam rangka membangun negara dan bangsa,” katanya.

Menurut Prasetijono, para cendekiawan ini tidak bekerja dalam ruang yang vakum, tetapi dalam situasi yang terus bergerak.

Dan ini menjadi tantangan kalangan perguruan tinggi sebagai lembaga yang menghasilkan para pemikir.

Ia juga berharap kontribusi pengusaha dalam program Dana Darma Pancasila akan semakin meningkat sehingga akan semakin banyak menjangkau orang-orang yang melakukan pengayaan, pengembangan, dan pendalaman Pancasila dari sisi keilmuan.

50 Proposal dari 30 PT

Tahun ini terdapat 56 proposal yang berasal dari 30 perguruan tinggi yang masuk ke tim penyelenggara.

Dari 56 proposal, terpilih 11 proposal yang lolos bantuan dana penelitian Dana Darma Pancasila batch 2.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved