Kasus Korupsi
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri, Achmad Baidowi: Ya Itu Otomatis Diganti
Ketua DPP PPP Achmad Baidowi sebut secara otomatis Menteri Syahrul Yasin Limpo diganti dari jabatannya Menteri Pertanian oleh Presiden Jokowi.
Penulis: Alfian Firmansyah | Editor: PanjiBaskhara
"Saya sudah menerima laporan dari Bung Syahrul atas nama DPP saya menyatakan, segera menghadap Presiden sampaikan surat pengunduran diri dari Menteri," kata Paloh.
Waketum PAN Serahkan Reshuffle Kabinet ke Jokowi
Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi menyampaikan, jika pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melakukan reshuffle atau perombakan kabinet.
Kabar reshuffle muncul setelah Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo alias SYL yang telah menyerahkan surat pengunduran diri.
"Soal reshuffle itu kewenangan presiden sesuai dengan konstitusi," ucap Viva, Jumat (6/10/2023).
Viva mengatakan, PAN tidak mau ikut campur dalam urusan reshuffle kabinet, sebab itu adalah kewenangan Presiden Jokowi.
"PAN membatasi diri tidak ikut pada pembahasan itu, PAN menyerahkan semuanya kepada presiden," tuturnya.
Viva juga meyakini, Presiden Jokowi akan memilih orang yang terbaik untuk mengisi posisi kursi Mentan.
"Pilihan presiden adalah yang terbaik. PAN akan bersama-sama dengan presiden membantu presiden untuk meningkatkan kinerja," imbuhnya.
Sebelumnya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo akhirnya mundur jadi jabatannya sebagai Pembantu Presiden.
Surat pengunduran diri tersebut telah diserahkan kepada Presiden Joko Widodo melalui melalui Menteri Sekretaris Negara, Pratikno.
Syahrul mengakui sebenarnya ingin bertemu langsung dengan Presiden.
Namun jadwal Presiden sangat padat sehingga hanya bisa bertemu dengan Menteri Sekretaris Negara.
"Saya datang meminta waktu Bapak Presiden, diberi kesempatan melalui Mensetneg untuk menyampaikan usul dan surat pengunduran diri sebagai menteri," kata Syahrul, Kamis (5/10/2023).
Alasan Mentan Syahrul mengundurkan diri karena saat ini ia menjalani proses hukum terkait dugaan korupsi di Kementrian Pertanian (Kementan).
Syahrul Yasin Limpo
Partai Persatuan Pembangunan
Achmad Baidowi
Mentan korupsi
Partai NasDem
Menteri Pertanian
kasus korupsi
| Proyek PLTU 1 Kalbar Mangkrak Sejak 2016, 4 Orang Jadi Tersangka, Termasuk Adik Jusuf Kalla |
|
|---|
| Hari Karyuliarto Seret Nama Ahok di Kasus Dugaan Korupsi LNG, KPK: Harusnya Tak Disampaikan Terbuka |
|
|---|
| Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Penyaluran Bansos, Kakak Hary Tanoe Tempuh Praperadilan,KPK Tak Gentar |
|
|---|
| Skandal Korupsi Haji Rp1 T: Bukti Penting Ditemukan di Rumah Yaqut, Petinggi GP Ansor Ikut Diperiksa |
|
|---|
| Ada Kesibukan Lain, Bupati Pati Sadewo Mangkir dari Panggilan KPK soal Kasus Suap di DJKA |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/syl-dklarifikasi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.