Pencemaran Lingkungan

SPPG di Bekasi Kedapatan Buang Limbah MBG ke Selokan Permukiman, Warga Protes dan Minta Dihentikan

Warga Bojong Menteng Bekasi Protes, SPPG Buang Limbah MBG ke Selokan, Minta Dihentikan

Penulis: Rendy Rutama | Editor: Budi Sam Law Malau
Wartakotalive.com/ Rendy Rutama
WARGA PROTES SPPG - Subur (35), salah seorang warga Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi mengaku pernah melihat petugas SPPG membuang limbah MBG ke ke aliran air selokan di kawasan rumah warga. Subur mengaku melihat proses pembuangan itu, dan setelahnya ia mencium aroma tidak sedap. 

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH) Kota Bekasi, Kiswatiningsih mengatakan mengetahui keluhan warga lewat pemberitaan di media online.

Dalam pengaduan itu, warga mengeluhkan saluran drainase yang mengeluarkan bau tidak sedap hingga air sumur yang menimbulkan dampak gatal-gatal pada kulit.

Semuanya diduga akibat imbah kegiatan dapur MBG yang dibuang SPPG ke saluran air warga.

"Ketika verifikasi lapangan diketahui bahwa air limbah domestik yang bersumber dari cucian peralatan masak dan makan ditampung kedalam biotank yang sudah kedap air. Selanjutnya air limbah yang sudah ditampung dilakukan penyedotan dengan menggunakan jasa penyedotan air limbah," kata Kiswatiningsih, Jumat (31/10/2025).

Kiswatiningsih menjelaskan sebagai tindak lanjut, pihaknya bersama UPTD Laboratorium Lingkungan Hidup (LAB LH) mendatangi lokasi untuk melakukan pemeriksaan dan pengambilan sampel di sejumlah titik.

Titik itu meliputi saluran pembuangan air limbah yang bersumber dari cucian peralatan masak dan makan, serta sumber air baku yang berasal dari air tanah (jet pump).

Upaya itu dilakukan sebagai bentuk nyata pihak DLH Kota Bekasi secara transparan dan akuntabel, serta mengedepankan kolaborasi lintas sektor dalam menjaga kualitas lingkungan di Kota Bekasi.

"Langkah ini dilakukan untuk mengetahui sumber pencemaran dan menilai tingkat kualitas air, guna menentukan langkah penanganan lebih lanjut," jelasnya. (M37)

Baca berita WartaKotalive.com lainnya di Google News dan WhatsApp

Sumber: Warta Kota
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved