Kuasa Hukum Pastikan Habib Rizieq Tak Pernah Ajak Massa Jika datang ke Polda
Kata Aziz, pihaknya tak melihat ada ajakan dari Habib Rizieq ke pendukungnya untuk turut datang.
Penulis: Budi Sam Law Malau | Editor: Mohamad Yusuf
WARTAKOTALIVE.COM, SEMANGGI - Polda Metro Jaya menyiagakan sejumlah personel Polri dan TNI, berikut sejumlah kendaraan taktis untuk mengantisipasi massa pendukung Habib Rizieq yang ikut mengantar.
Di mana Polda Metro Jaya menjadwalkan memeriksa Habib Rizieq Shihab, Selasa (1/12/2020),
Kuasa Hukum Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar mengaku enggan berkomentar mengenai kemungkinan adanya massa dan simpatisan yang akan turut mengantar Habib Rizieq jika memenuhi panggilan penyidik ke depannya.
Yang pasti kata Aziz, pihaknya tak melihat ada ajakan dari Habib Rizieq ke pendukungnya untuk turut datang.
Baca juga: Akankah Habib Rizieq Hadir dalam Pemeriksaan Polisi 1 Desember Nanti? ini Kata FPI
Baca juga: Diisukan akan Menjabat Menteri KKP, Fadli Zon: Sebaiknya Seorang Profesional Tidak Harus dari Parpol
Baca juga: Tiket Kereta Api Natal dan Tahun Baru sudah dapat Dipesan, ini Daftar 43 Keretanya
"Terkait hal tersebut saya enggan berkomentar lebih lanjut karena itu bagian dinamika masyarakat yang memang mendukung beliau dan kita menghargai hal tersebut," kata Aziz saat ditanya wartawan usai menemui penyidik di Mapolda Metro Jaya, Selasa (1/12/2020).
Ia percaya hal itu bisa dikoordinasikan oleh kepolisian untuk pengamanan dan penerapan protokol kesehatan.
"Saya yakin pihak kepolisan mengerti hal tersebut. Tinggal nanti dikoordinasi soal pengamanan dan protokol kesehatan yang harus dipatuhi. Tetapi kalau dibilang ada ajakan, saya tidak melihat hal tersebut," kata Aziz.
Seperti diketahui Habib Rizieq Shihab tidak memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya untuk diperiksa sebagai saksi, terkait kasus kerumunan di Petamburan dan Tebet, Selasa (1/12/2020).
Tim kuasa hukum Habib Rizieq telah menyampaikan ke penyidik, alasan Habib Rizieq tidak memenuhi panggilan, Selasa sore.
Yakni karena Habib Rizieq masih beristirahat dan dalam masa pemulihan kesehatan, usai keluar dari Rumah Sakit Ummi Bogor, Sabtu (28/11/2020) lalu.
Sementara itu, Polda Metro Jaya sempat menyiagakan sejumlah personel gabungan dari TNI-Polri, dalam mengantisipasi kemungkinan adanya massa simpatisan dan pendukung Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS), yang ikut datang ke Mapolda Metro Jaya mendampingi Habib Rizieq, Selasa (1/12/2020) pagi.
Sedianya Habib Rizieq Shihab dijadwalkan diperiksa penyidik Subdit Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Selasa.
Ia diperiksa sebagai saksi terkait pelanggaran protokol kesehatan dalam kerumunan saat acara akad nikah putri Habib Rizieq di Petamburan, Sabtu (14/11/2020) lalu.
Pantauan Warta Kota, Selasa siang, ratusan anggota TNI-Polri yang berjaga itu, tidak hanya berada didalam Marko Polda Metro Jaya.
Tapi juga disebar di sejumlah titik sekitarnya. Mulai di pintu masuk hingga di gerbang depan Mapolda Metro Jaya di Jalan Jenderal Sudirman.
Selain itu, tampak pula sejumlah kendaraan taktis diparkir di sekitar Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Mulai dari Barakuda, Water Canon dan puluhan motor trail, kendaraan pasukan bermotor.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/kuasa-hukum-habib-rizieq-shihab-aziz-yanuar-baju-cokelat.jpg)