Kabar Artis
Dul Jaelani Tegaskan Pentingnya Melestarikan Lagu Kebangsaan
Dul Jaelani memiliki visi dan misi untuk membakar jiwa nasionalisme anak-anak muda Tanah Air
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Feryanto Hadi
Laporan Wartawan WARTAKOTALIVE.COM, ARIE PUJI WALUYO
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Musisi Dul Jaelani menyoroti pentingnya pelestarian lagu-lagu nasional di tengah derasnya arus budaya asing, yang masuk dan memengaruhi selera masyarakat Indonesia.
Dul Jaelani memiliki visi dan misi untuk membakar jiwa nasionalisme anak-anak muda Tanah Air, untuk tetap ingat dan cinta dengan lagu-lagu kebangsaan.
Hingga akhirnya, Dul Jaelani didapuk menjadi duta atau ikon Festival Nyanyian Anak Negeri (FNAN), yang digagas oleh politisi Ahmad Doli Kurnia.
FNAN sendiri bukan sekadar kompetisi vokal, melainkan juga sebuah inkubator untuk membentuk talenta muda yang berkarakter dan memiliki wawasan kebangsaan.
Dul Jaelani menegaskan bahwa festival semacam FNAN ini sangat vital untuk mengingatkan kembali generasi muda akan kekayaan budaya Nusantara.
Baca juga: Ini Kata Dul Jaelani saat Ahmad Dhani Sebut Hoaks Pernikahan dengan Mulan Jameela Dikabarkan Retak
"FNAN ini penting banget menurut saya. Karena ada anak muda yang lupa sama betapa hebatnya Nusantara Indonesia gitu ya," kata Dul Jaelani ketika ditemui dalam malam final FNAN, di gedung RRI, Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (18/11/2025).
Selain dirinya sendiri, Dul mengakui kalau banyak sekali orang yang sudah mengingatkan anak muda untuk mencintai lagu-lagu kebangsaan serta mengingatkan bahwa Indonesia itu dengan budayanya adalah hal yang kaya raya.
"Hal yang kaya raya dan patut dilestarikan oleh kita semua," tegasnya.
Sebagai Ikon Anak Negeri, anak Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini merasa memiliki tanggung jawab untuk menjadi contoh yang baik.
"Saya jadi ikon atau duta tugasbya harus memberi contoh yang baik gitu. Ibarat, masa duta skincare jerawatan kan enggak bagus," ucapnya.
Kekasih Tissa Biani ini tak menampik tugasnya cukup berat untuk menggelorakan semangat kepada generasi muda, untuk mencintai dan mengetahui lagu-lagu kebangsaan ditengah westernisasi.
"Dari dulu juga memang banyak banget westernisasi terjadi. Cuma tugas kita sebagai orang Indonesia adalah tidak lupa dengan budaya sendiri yang memang sudah terbukti, secara historis, sampai sekarang juga memang budaya kita memiliki kekayaan yang luar biasa. Jangan sampai kita terlena sama budaya luar," jelasnya.
Sebagai duta dan ikon, Dul pun memanfaatkan media sosial sebagai salah satu medium utama untuk menyuarakan pesannya.
Selain itu, Dul Jaelani ini juga terlibat langsung dalam kegiatan FNAN untuk memberikan dukungan kepada para peserta.
"Jadi, kalau bukan kita-kita semua yang sadar bahwa budaya kita itu patut dibanggakan, siapa lagi yang akan membanggakan soal ee nilai-nilai budaya Indonesia dalam seni musik," terangnya.
Dengan adanya FNAN, Dul Jaelani yakin lagu-lagu kebangsaan bisa disukai lagi masyarakat Indonesia, guna menaikkan rasa nasionalisme terhadap Tanah Air.
"Mungkin, mungkin. Sangat mungkin disukai lagi, tapi Pelan-pelan," ujar Dul Jaelani.
FNAN berhasil mendapatkan 432 peserta yang berlomba menjadi pemenang, dengan menyanyikan lagu-lagu kebangsaan Indonesia.
Kemudian disaring menjadi 10 peserta, mereka berjuang menjadi juara di depan empat juri, yakni Pay Burman, Rian D'MASIV, Neno Warisman, hingga Vicky Sianipar, hingga terpilih tiga orang sebagai pemenang atau juara 1, 2, dan 3.
Ahmad Doli Kurnia selaku penggagas acara FNAN menyampaikan dirinya sadar sudah banyak ajang pencarian bakat di Indonesia, tapi jarang sekali yang turut melestarikan lagu-lagu kebangsaan.
"Ya, ini bagian dari gerakan kita tentang bagaimana terus-menerus menjaga dan melestarikan nilai-nilai ke-Indonesiaan di masyarakat Indonesia, terutama kalangan anak-anak muda. Tentu kali ini melalui jalur musik," kata Ahmad Doli Kurnia. (Ari).
Baca berita WartaKotalive.com lainnya di Google News dan WhatsApp
| Cerita Nathalie Holscher Dapat Saweran Ratusan Juta Rupiah saat Tampil sebagai Disc Jockey |
|
|---|
| Dul Jaelani Tertarik Bikin Lagu Bertemakan Nasional |
|
|---|
| Ini Kata Dul Jaelani saat Ahmad Dhani Sebut Hoaks Pernikahan dengan Mulan Jameela Dikabarkan Retak |
|
|---|
| Ini Reaksi Lisa Mariana saat Video Syur Perempuan Mirip Dirinya Tersebar di Jejaring Media Sosial |
|
|---|
| Diperiksa Polda Jabar, Lisa Mariana Akui Wanita di Video Syur adalah Dirinya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Dul-Jaelani-garap-lagu-nasionall.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.