Pendidikan

Puspresnas Ungkap Daftar SMA Terbaik Jakarta 2025, Negeri Masih Dominan

Puspresnas merilis daftar SMA paling berprestasi di Jakarta 2025 berdasarkan raihan medali sejak 2016. SMAN Unggulan MH Thamrin memimpin daftar.

Istimewa
SMA BERPRESTASI JAKARTA - Foto Tryout UTBK 2025 digelar menjelang UTBK-SNBT 2025 yang akan berlangsung pada 23 April - 3 Mei 2025. Puspresnas mengeluarkan daftar SMA terbaik di Jakarta. 

WARTAKOTALIVE.COM — Puspresnas kembali merilis daftar SMA paling berprestasi di Jakarta untuk tahun 2025, berdasarkan capaian medali akademik dan non-akademik sejak 2016.

Bagi siswa yang ingin mengembangkan kemampuan akademik maupun non-akademik, memilih sekolah yang mendukung potensi menjadi hal penting.

Di Jakarta, terdapat sejumlah SMA yang dikenal berprestasi dan konsisten mencatatkan pencapaian tinggi.

Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) merilis daftar sekolah-sekolah berprestasi pada pertengahan 2025.

Penilaian dilakukan berdasarkan raihan medali mulai 2016 hingga 2025. Jumlah tersebut berpotensi meningkat karena tahun ajaran 2025/2026 baru saja dimulai.

Baca juga: Mensos Gus Ipul Kagumi Semangat Siswa Disabilitas di Sekolah Rakyat Pasuruan

Dari daftar tersebut, SMA negeri masih mendominasi dengan total 12 sekolah, disusul tujuh SMA swasta.

Selain itu, hanya ada satu Madrasah Aliyah Negeri (MAN) yang masuk dalam pemeringkatan.

Perlu dicatat, jumlah medali tiap sekolah bisa berubah seiring pembaruan data.

Semua medali dihimpun dari beragam ajang akademik dan non-akademik yang terdata resmi oleh Puspresnas.

Menempati posisi teratas adalah SMA Negeri di Jakarta Timur, yakni SMAN Unggulan M.H. Thamrin, yang konsisten mencatatkan prestasi sejak bertahun-tahun.

Baca juga: Didukung Alumni, SMAN 3 Teladan Jakarta Dorong Budaya Sekolah Aman dan Ramah Siswa

Berikut 20 SMA terbaik di Jakarta versi Puspresnas

1.SMAN Unggulan M.H. Thamrin

Jumlah medali: 710

2. SMAN 8 Jakarta

Jumlah medali: 500

3. SMAN 28 Jakarta

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved