Hari Pahlawan

10 Contoh Teks Sambutan Hari Pahlawan 2025, Singkat dan Penuh Makna

10 contoh teks sambutan Hari Pahlawan 2025 yang singkat, penuh makna, dan cocok untuk sekolah, instansi, hingga acara komunitas.

dokumentasi Sekneg
SAMBUTAN HARI PAHLAWAN - 10 contoh sambutan dalam Upacara Hari Pahlawan 2025. Foto Wapres Gibran Rakabuming Raka dalam upacara Hari Pahlawan di TMP Kalibata Jakarta Selatan (10/11/2024). 

WARTAKOTALIVE.COM - Setiap tanggal 10 November, bangsa Indonesia memperingati Hari Pahlawan sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan Tanah Air.

Peringatan Hari Pahlawan bukan hanya untuk mengenang perjuangan masa lalu, tetapi juga menjadi momentum menumbuhkan semangat juang dan cinta tanah air bagi generasi penerus bangsa.

Tahun ini, Hari Pahlawan 2025 diperingati pada Senin (10/11/2025).

Berdasarkan Pedoman Penyelenggaraan Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025, tema yang diusung adalah “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.”

Berbagai kegiatan digelar di sekolah, instansi pemerintah, hingga komunitas masyarakat.

Baca juga: Momen Gibran Rakabuming Raka Menggantikan Prabowo Subianto Jadi Pemimpin Upacara Hari Pahlawan

Salah satu bagian penting dalam peringatan ini adalah sambutan Hari Pahlawan, yang menjadi pengingat akan makna perjuangan dan pengorbanan para pahlawan bangsa.

Melalui sambutan yang sederhana namun bermakna, masyarakat diajak menumbuhkan semangat nasionalisme dan menjadi “pahlawan masa kini” di lingkungan masing-masing.

Berikut WartaKotalive.com rangkum 10 contoh teks sambutan Hari Pahlawan 2025 yang dapat digunakan dalam berbagai acara, seperti upacara di sekolah, kegiatan instansi pemerintah, maupun komunitas masyarakat.

Sambutan Umum

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua.

Hari ini, 10 November 2025, kita kembali memperingati Hari Pahlawan, hari yang penuh makna bagi seluruh rakyat Indonesia. Hari ini bukan sekadar mengenang perjuangan para pahlawan yang telah gugur, tetapi juga menjadi pengingat bagi kita semua bahwa kemerdekaan yang kita nikmati hari ini lahir dari pengorbanan, darah, dan air mata.

Semangat kepahlawanan harus kita hidupkan kembali dalam kehidupan sehari-hari. Di era modern ini, perjuangan bukan lagi mengangkat senjata, tetapi melawan kemalasan, kebodohan, dan ketidakpedulian.

Jadilah pahlawan di bidang masing-masing, guru yang mendidik dengan hati, pelajar yang belajar dengan tekun, pegawai yang bekerja dengan jujur, dan warga negara yang menjaga persatuan.

Mari kita lanjutkan perjuangan dengan tindakan nyata untuk Indonesia yang lebih maju, adil, dan beradab. Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Baca juga: Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Akademisi: Beliau Bapak Pembangunan

Sambutan Singkat untuk Upacara Hari Pahlawan

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Hadirin yang saya hormati, Setiap tanggal 10 November, kita memperingati Hari Pahlawan untuk mengenang jasa para pejuang bangsa yang telah rela berkorban demi kemerdekaan Indonesia.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved