Pemilu 2024

Beda Jawaban Prabowo, Anies dan Ganjar Soal Makan Siang Bersama Jokowi, Apa itu?

Beda Jawaban Prabowo, Anies dan Ganjar Soal Makan Siang Bersama Jokowi di Istana Negara, Apa itu?

Editor: Dwi Rizki
Tribunnews
Suasana makan siang bersama Jokowi dengan 3 bakal Capres 2024 di Istana Negara, Senin (30/10/2023) 

"Menimbang Prabowo dan Ganjar berada di samping kiri dan kanan dengan Presiden Jokowi, artinya dekat," sambungnya. 

Anies Berhadap-hadapan dengan Jokowi

Seperti diberitakan Wartakotalive.com sebelumnya, Ketiga bakal Calon Presiden (Capres), yaitu Anies Rasyid Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto,  telah makan siang bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Presiden Jokowi menyambut ketiga bakal Capres tersebut di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (30/10/2023). 

Ketiganya kemudian duduk di ruang makan yang disiapkan khusus untuk santap makan siang.

Di atas meja makan berbentuk bundar terdapat  sejumlah hidangan khas Nusantara.  

Presiden Jokowi, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto mengenakan batik.

Posisi duduk Presiden Jokowi berada di tengah antara Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Ganjar di sebelah kanan, sedangkan Prabowo di sebelah kiri Jokowi.

Anies Baswedan duduk persis berhadapan langsung atau berhadap-hadapan dengan Presiden Jokowi.  

Belum ada penjelasan kenapa Ganjar duduk di sebelah kanan, Prabowo di sebelah kiri, dan Anies Baswedan di depan Jokowi.

Presiden Jokowi tampak berbincang hangat dengan Anies Baswedan, seperti terlihat dalam siaran di televisi Kompas Tv.

Terlihat Kepala Negara menunjuk sejumlah lauk yang dihidangkan di atas meja makan.

Sebuah bunga anggrek berwarna ungu juga terpajang di atas meja makan.

Baik Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto juga berbincang hangat di meja makan tersebut.

Diketahui belakangan isu netralitas Pilpres 2024 menguat usai putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming mendaftar sebagai bakal Cawapres Prabowo Subianto.

Pasalnya, Presiden Jokowi masih menjadi kepala negara aktif di saat putranya menjadi Cawapres.

Di tengah isu tersebut, Presiden Jokowi mengundang tiga bakal Capres untuk makan siang bersama pada Senin (30/10/2023).

Namun demikian dalam undangan makan siang kali ini, Presiden Jokowi tidak mengundang Cawapres untuk makan siang kali ini. 

 

 

Sumber: Warta Kota
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved