Gosip Artis
Kebebasan Saipul Jamil dari Penjara Masih Rumor, Tiga Stasiun Televisi Sudah Antre Beri Job
Saipul Jamil bebas penjara dalam waktu dekat jika pengajuan Peninjauan Kembali (PK) kasus suapnya dikabulkan Pengadilan Tipikor Jakarta
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Feryanto Hadi
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Keluarga prediksi jika pedangdut Saipul Jamil bebas penjara dalam waktu dekat ini.
Diketahui, Saipul Jamil bebas penjara dalam waktu dekat jika pengajuan Peninjauan Kembali (PK) kasus suapnya dikabulkan Pengadilan Tipikor Jakarta.
Kini, Saipul Jamil sedang menjalani persidangan atas kasus suap kepada hakim dan panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Saat itu, Saipul Jamil suap hakim dan panitera PN Jakarta Utara guna meloloskan kasus pencabulan Saipul Jamil.
Baca juga: Saipul Jamil Ingin ke Makam Orangtua dan Virginia setelah Bebas dari Lapas Cipinang
Baca juga: Klaim Tidak Melakukan Suap, Saipul Jamil Ajukan Upaya Peninjauan Kembali, Apa Bukti Baru Itu?
Samsul Hidayatullah, kakak Saipul Jamil menyebutkan saat ini proses PK sudah mengajukan bukti bahwa adiknya tidak terbukti melakukan suap.
"Kalau memang dikabulkan, Insya Allah Ramadan tahun ini sudah bebas," ungkapnya Samsul Hidayatullah di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Jumat (19/3/2021).
Jika benar dikabulkan, Samsul menegaskan kalau pria yang akrab disapa Bang Ipul itu sudah disambut dengan segudang pekerjaan.
"Sudah tiga stasiun televisi yang respon langsung sigap dalam beberapa minggu kemarin, tawarkan pekerjaan," ucapnya.
Samsul tak menyangka mantan suami Dewi Perssik itu masih laris di televisi.
Sebab, kasus yang menimpa Bang Ipul cukup sensitif dan besar.
• Sri Mulyani Sebut BLU Berperan Penting Selama Pandemi, Khususnya Bidang Kesehatan dan Pendidikan
• Keluarga ASN Pemkot Tangsel Tepergok Ikut Vaksinasi Covid-19, Ombudsman Pastikan Turun Tangan
"Artinya ini bagian dari hikmah baik, karena ternyata bang Ipul masih dinantikan," ungkapnya.
Namun, Samsul tak mau memaksakan Saipul Jamil nantinya untuk menerima semua pekerjaan usia bebas.
Sebab, ia belum tau adiknya akan langsung bekerja atau tidak jika sudah menghirup udara segar.
"Sekarang tinggal tunggu Saipul nya, apakah mau kerja apa istirahat dulu. Soalnya kan sudah lebih dari lima tahun."
"jadi engga dipaksain juga di artisnya gitu," ujar Samsul Hidayatullah.
• Fakta Miris Praktik Prostitusi di Hotel Milik Cynthiara Alona, Gadis 14 Tahun Direkrut Jadi Pelacur
• Terkuak Kemarahan Besar Angel Lelga hingga Berujung Cerai, Melihat Vicky Ciuman dengan Wanita Lain