Virus Corona

Masih Ada 44,9 Juta Orang Indonesia yang Merasa Tidak Bakal Terpapar Covid-19

Menurut Doni, angka tersebut cukup tinggi, karena jika ditotal dengan seluruh masyarakat Indonesia, jumlahnya mencapai lebih dari 40 juta orang.

Editor: Yaspen Martinus
Tribunnews/Dany Permana
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jenderal TNI Doni Monardo berbincang dengan redaksi Tribun Network di Jakarta, Senin (7/9/2020). 

WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengatakan, data Badan Pusat Statistik (BPS) per 14-21 September menunjukkan sebanyak 17 persen masyarakat Indonesia merasa tidak akan terpapar Covid-19.

Menurut Doni, angka tersebut cukup tinggi, karena jika ditotal dengan seluruh masyarakat Indonesia, jumlahnya mencapai lebih dari 40 juta orang.

Hal itu disampaikan Doni dalam webinar bertajuk Anak Muda Bawa Perubahan melalui kanal YouTube BNPB Indonesia, Rabu (28/10/2020).

Baca juga: DAFTAR Terbaru 20 Zona Merah Covid-19 di Indonesia: Jakarta Sisa Satu, Jawa Tengah Terbanyak

"Masyarakat kita yang merasa tidak akan mungkin terpapar Covid, yang jumlahnya sangat besar."

"17 persen dari 270 juta penduduk Indonesia."

"Setara dengan 44,9 juta orang yang merasa tidak mungkin atau sangat tidak mungkin terpapar Covid-19," turur Doni.

Baca juga: Rizieq Shihab Dikabarkan Pulang Saat Maulid Nabi, Polri: Silakan Saja, Enggak Ada Pengamanan Khusus

Padahal, kata Doni, Covid-19 ini secara global telah menimbulkan korban jiwa lebih dari 1,1 juta orang.

Menurutnya, suatu angka yang sangat besar sekali.

Bahkan, di tanah air telah mencapai 13 ribu orang yang wafat.

Baca juga: Anggota Brimob Bripka JH Jual Senjata kepada KKB Papua, Polri Pastikan Bukan Organik Alias Ilegal

"Kita juga telah kehilangan lebih dari 130 orang dokter," tambahnya.

Oleh karena itu, Doni berharap angka statistik ini betul-betul bisa agresif menyadarkan masyarakat, bahwa Covid-19 adalah nyata dan sebuah peristiwa yang terjadi dan bukan rekayasa.

"Mereka yang masih muda sehat mungkin akan bisa pulih dalam waktu yang tidak lama, dengan tata cara upaya penyembuhan yang telah diberikan oleh Kementerian Kesehatan."

Baca juga: KISAH Karyawan TransJakarta Alih Profesi Jadi Pemangkas Rambut, Paling Enak Tangani Kuli Proyek

"Namun mereka yang punya komorbid (sangat berbahaya)," jelasnya.

Berikut ini sebaran kasus Covid-19 di Indonesia per 28 Oktober 2020, dikutip Wartakotalive dari laman covid19.go.id: 

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved