Pendidikan

Siswa SMP Labschool Cirendeu Sowan ke Jusuf Kalla, Minta Nasehat Serta Belajar Kepemimpinan

Kegiatan Sharing Session bersama Tokoh Bangsa ini diikuti para anggota OSIS dan MPK yang duduk di kelas 8.

|
Editor: Ahmad Sabran
Warta Kota
LABSCHOOL - Siswa serta guru SMP Labschool Cirendeu mengunjungi rumah Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/11/2025) 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Puluhan siswa SMP Labschool Cirendeu, Tangerang Selatan mendatangi kediaman Wakil Presiden RI ke-10 dan 12, M Jusuf Kalla di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/11/2025). 

Kegiatan Sharing Session bersama Tokoh Bangsa ini diikuti para anggota OSIS dan MPK yang duduk di kelas 8. Mereka mendapat nasihat serta bisa berdialog tanya jawab dengan Jusuf Kalla  

"Kalau mau jadi pemimpin di organisasi apapun, apalagi di pemerintahan, pertama harus menguasai masalah, ilmu dan pengetahuan itu nomor satu. Yang kedua, harus berani mengambil keputusan dengan segala resikonya, kemudian jujur juga penting, jangan ada perilaku mengambil keuntungan sendiri," ujarnya kepada para siswa. 

Nasihat dan dialog berlangsung sangat hangat dan dalam nuansa kekeluargaan. Anak-anak mendapat pencerahan tentang pentingnya giat belajar, aktif berorganisasi, patuh kepada orangtua, dan perbanyak pertemanan.

Menurut Jusuf Kalla, berorganisasi dan menjadi pengusaha adalah jalan utama bagi dirinya untuk bisa menjadi pemimpin dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia. "Jangan takut jadi pengusaha, siapa di sini yang orangtuanya pengusaha?" tanya JK kepada para siswa. 

Baca juga: Kunjungi Ragunan, Pramono Bantah Ada Harimau Kurus dan Kelaparan

Jusuf Kalla juga berpesan agar para siswa selalu berakhlak mulia, menghormati orangtua dan guru serta senantiasa berdoa untuk semua cita-cita. 

Kepala SMP Labschool Cirendeu Yudhi Rochman mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberi motivasi dan inspirasi kepada anak-anak dalam menumbuhkan jiwa kepemimpinan yang berintegritas, semangat nasionalisme, dan cinta tanah air, serta untuk mencapai dimensi profil lulusan berkenaan dengan aspek kewargaan. 

Siswa SMP Labs
SHARING SESSION- Para siswa SMP Labschool Cirendeu, Tangerang Selatan mendatangi kediaman Wakil Presiden RI ke-10 dan 12, M Jusuf Kalla di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/11/2025). 

"Kami sangat mengapresiasi pak Jusuf Kalla bersedia menerima kami dan memberi nasehat ke anak didik kami semua, semoga semua pesan-pesan beliau bisa menginspirasi para siswa yang hadir dalam kegiatan ini," ujarnya.  

Baca juga: Jimly Asshiddiqie Sambut Usulan Faizal Assegaf Mediasi Kasus Ijazah Palsu Jokowi

Selain Kepala Sekolah, para siswa hadir dengan didampingi oleh Wakil Ketua BPH Labschool Cirendeu Indro Gutomo, Wakil Kepala SMP, Guru Pembina, dan perwakilan dari Orangtua OSIS dan MPK.

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved