Berita Jakarta

Pesan Keras FBR untuk Pramono–Rano: Jakarta Jangan Tinggalkan Budaya

Forum Betawi Rempug berikan pesan keras untuk Pramono Anung dan Rano Karno jelang setahun pemeritahan mereka pada Februari 2026.

istimewa
PESAN FBR - Ketua Forum Betawi Rempug (FBR), KH Luthfi Hakim beri pesan untuk Pramono Anung dan Rano Karno untuk membangun Jakarta meski tak lagi jadi ibu kota. 

“Alhamdulillah, perjuangan itu akhirnya diakomodir pemerintah pusat dan legislatif,” ungkapnya.

Baca juga: Audiensi dengan Pemprov DKI Jakarta, Kanwil Kemenkum DKJ dan BPHN Bahas Posbankum Kelurahan

Dorongan tersebut melahirkan Lembaga Adat Masyarakat Betawi (LAM Betawi), wadah penjaga nilai, moral, serta budaya Betawi, dan poros bagi seluruh upaya pelestarian kebudayaan lokal.

Lutfi menegaskan bahwa menjadi kota global menuntut daya saing, tetapi pembangunan tanpa budaya akan hampa arah.

Dia mengapresiasi komitmen Pramono Anung dan Rano Karno yang menandatangani pakta integritas bersama masyarakat Betawi agar pembangunan Jakarta tidak meninggalkan nilai lokal.

Jakarta, menurut Lutfi, kini berada pada miqot baru, titik balik sejarah menuju peran global yang tetap berpijak pada kearifan lokal.

Dia berharap visi ini tidak berhenti setelah masa kepemimpinan Pramono dan Rano. Pemimpin berikutnya, katanya, harus meneruskan arah yang sama, yaitu menjadi global tanpa kehilangan akar

“Ini bukan hanya tugas gubernur, tapi milik kita bersama,” pungkasnya. (faf)

Sumber: Warta Kota
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved