Viral Media Sosial
Ketakutan Dokter Tifa Tak Terbukti, Jokowi Jalan-jalan ke Luar Negeri
Jokowi menghadiri gala dinner yang digelar di sela-sela New Economy Forum Bloomberg di Hotel Capella, Singapura.
Ringkasan Berita:
- Kekhawatiran Dokter Tifa soal memburuknya kesehatan Jokowi hingga mangkir sidang tak terbukti.
- Jokowi aktif di Singapura menghadiri New Economy Forum Bloomberg & gala dinner bersama tokoh dunia.
- Bertemu Senior Minister Singapura, Lee Hsien Loong, bahas kerjasama bilateral.
- Postingannya menepis isu kesehatan dan mangkir sidang, sekaligus menegaskan peran internasional Indonesia.
- Reaksi publik beragam, ada yang mempertanyakan kapasitas Jokowi, ada yang kaitkan kasus ijazah palsu.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Ketakutan Akademisi, Tifauzia Tyassuma atau Dokter Tifa soal memburuknya kesehatan Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) tak terbukti.
Dokter Tifa sebelumnya khawatir Jokowi akan beristirahat selama dua tahun, hingga 2027.
Pegiat Media Sosial itu takut Jokowi akan mangkir dalam persidangan atas kasus dugaan ijazah palsu dengan alasan pemulihan kesehatan.
Namun, ketakutan yang sebelumnya sering disampaikan Dokter Tifa itu dibantahkan Jokowi lewat postingan media sosialnya.
Satu di antaranya status Jokowi lewat twitter atau x pribadinya @jokowi pada Jumat (21/11/2025).
Dalam postingannya, ayah dari Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka itu mengumbar sejumlah potret ketika dirinya berkunjung ke Singapura.
Melengkapi postingan, Jokowi menyampaikan telah menghadiri gala dinner yang digelar di sela-sela New Economy Forum Bloomberg di Hotel Capella, Singapura.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada Pendiri Bloomberg sekaligus multi-miliarder serta Wali Kota New York (2002-2014), Michael Rubens Bloomberg
"Terima kasih atas undangan gala dinner di sela New Economy Forum Bloomberg oleh Michael Bloomberg bersama Para Advisory Board di Hotel Capella," tulis Jokowi lewat twitter atau x pribadinya pada Jumat (21/11/2025).
Dipaparkannya, acara dimulai dengan sesi foto seluruh Advisory Board dan para tokoh dunia, kemudian dilanjutkan dengan Gala Dinner.
Momentum ini katanya menjadi kesempatan untuk bertukar pandangan mengenai isu-isu global dan memperkuat peran Indonesia dalam jaringan internasional.
Hadir antara lain, Prime Minister of Greece, Mr. Kyriakos Mitsotakis; Former Prime Minister of The United Kingdom, Mr. Rishi Sunak; Deputy Prime Minister Singapore, Mr. Gan Kim Yong; Former US Secretary of Commerce, Mrs. Gina Marie Raimondo; Former Minister for Commerce and Industry Republic of India, Mr. Suresh Prabu, serta Former CEO of Suntory, Mr. Takeshi Niinami.
Dalam postingan sebelumnya, Jokowi menunjukkan kegiatannya di Singapura.
Dirinya bertemu dengan Senior Minister Singapura, Lee Hsien Loong.
Jokowi mengaku berbincang banyak soal potensi kerjasama antar Indonesia-Singapura.
| Kian Memanas, Jusuf Kalla Sebut Lippo Group Selewengkan Izin Prinsip |
|
|---|
| Zanzabella Sindir Helwa Bachmid Soal Nasi Air Teh saat Hamil Anak Habib Bahar |
|
|---|
| Pulang Kampung, Dua Guru Luwu Utara Disambut Bak Pahlawan |
|
|---|
| Helwa Bachmid Sebut Pernikahan Siri Habib Bahar: Happy Anniversary Menyakitkan |
|
|---|
| Sultan Bachmid Bongkar Tabiat Buruk Habib Bahar pada Helwa Bachmid |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Joko-Widodo-Jokowi-bersama-sejumlah-tokoh-ketika-menghadiri-New-Economy-Forum-Bloomberg.jpg)