Komunitas
Rayakan Satu Dekade, GSrek Indonesia Gelar 2 Even Besar di Pantai Karnaval Ancol Jakarta Utara
GSrek Indonesia, komunitas motor adventure lintas merek, kembali menghadirkan kegiatan yang ditunggu penggemar adventure.
Ringkasan Berita:
- The Grand Tour 2: Adv Rally 2025 “Rise, The Phoenix” yang menghadirkan rally touring dari Malang menuju Jakarta untuk 64 Peserta Member GSrek Indonesia, 8 Group Rally, 8 Grand Mission dan 8 submission yang akan finish di Gesrek Festival.
- Gesrek Festival 2025 di Pantai Karnaval Ancol yang adalah Festival Musik untuk masyarakat umum dengan menghadirkan 33 artis Nasional dan suguhan atraksi seru, serta pengalaman komunitas yang belum pernah ada.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Memasuki usia satu dekade, GSrek Indonesia, komunitas motor adventure lintas merek, kembali menghadirkan dua kegiatan besar yang ditunggu penggemar adventure riding di seluruh Indonesia.
Dua agenda tersebut adalah The Grand Tour 2: Adv Rally 2025 dan Gesrek Festival, yang dirancang tidak hanya untuk para komunitas motor besar, tetapi juga terbuka bagi masyarakat.
Lahir pada 16 November 2015, GSrek Indonesia berkembang menjadi salah satu komunitas motor adventure paling solid dan berpengaruh di tanah air.
Baca juga: Perluas Literasi dan Inklusi Keuangan, Komunitas Diajak Kembangkan Pelaku UMKM di Indonesia
Mengusung semangat Ride for Impact, setiap kegiatan GSrek Indonesia selalu berupaya memberikan nilai lebih kepada masyarakat dan lingkungan sekitar, bukan sekadar ajang touring semata.
Di bawah kepemimpinan Ahmad Dipo Ditiro selaku Presiden GSrek Indonesia, komunitas ini telah memiliki ratusan member aktif yang tergabung dalam berbagai chapter di seluruh Indonesia.
"GSrek Indonesia lahir dari semangat untuk menjelajah, tumbuh karena solidaritas, dan bertahan karena kepedulian sesama," kata Ahmad Dipi Ditiro, Kamis (6/11/2025).
Baca juga: Lebih dari Aksesori iPhone, Dabemoo Hadirkan Komunitas Kreatif dan Ramah Lingkungan
The Grand Tour 2: ADV Rally 2025, dan GESREK Festival bukan sekadar perayaan, tapi momentum untuk menguatkan kembali komitmen: riding dengan tujuan, berpetualang dengan makna, dan memberi dampak nyata untuk sekitar.
"Dua agenda ini menjadi penutup rangkaian Adventure Universe fase 1, di tahun depan GSrek Indonesia akan memulai Adventure Universe fase 2 dengan kegiatan yang lebih seru lagi," ucap Ahmad Dipo Ditiro.
The Grand Tour 2: Adv Rally 2025
GSrek Indonesia kembali menggelar acara tahunan yang paling dinanti oleh para member pecinta touring adventure, The Grand Tour 2: Adv Rally 2025.
Kegiatan ini merupakan edisi kedua dari format touring rally yang diadakan setiap tahun genap.
Tahun ini, acara mengusung tema besar “Rise, The Phoenix”, sebagai simbol semangat kebangkitan, ketangguhan, dan persaudaraan antar sesama rider.
Baca juga: Pengelola GBK Kecam Anggota Komunitas Fotografer yang Intimidasi dan Larang Pengunjung Memotret
Touring akan berlangsung selama enam hari, mulai 23 hingga 28 November 2025, dengan rute perjalanan dari Malang menuju Jakarta.
Acara ini hanya terbuka bagi Member GSrek Indonesia, dengan kuota terbatas sebanyak 64 peserta.
Para peserta akan dibagi ke dalam 8 kelompok, dan masing-masing tim akan menjalankan grand mission dan submission yang tersebar di berbagai wilayah Pulau Jawa dan Madura.
Baca juga: Pemprov Jakarta Hadirkan Pasukan Putih, Layanan Kesehatan Berbasis Komunitas yang Mendatangi Warga
| Penampakan “Manusia Batu Akik” di Depok, Outfitnya Capai Rp100 Jutaan |
|
|---|
| Wali Kota Depok Buka Kontes Batu Akik Nusantara 2025, Peserta Tembus 3 Ribu dari Berbagai Daerah |
|
|---|
| 3 Tahun Bakul Budaya, dari Tenun Tatar Sunda, Pertunjukan Seni hingga Apresiasi bagi Maestro Tari |
|
|---|
| Cerita Diana TNR 8 Kucing, Kini Disterilisasi untuk Tekan Populasi Kucing Terlantar |
|
|---|
| Amo Padel Club, Komunitas Padel yang Rangkul Berbagai Kalangan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/GSrek-Indonesia-ka.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.