Kriminalitas
Hanya Pakai Kaos, Seorang Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumah di Bojonggede Bogor
Seorang pria ditemukan tewas bersimbah darah di dalam rumah yang ada di Rawa Panjang, Bjonggede, Kabupaten Bogor.
Penulis: M. Rifqi Ibnumasy | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Seorang pria ditemukan tewas bersimbah darah di dalam rumah yang ada di Rawa Panjang, Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (3/11/2025).
Saat ditemukan, korban terlihat setengah telanjang dan hanya mengenakan kaos dalam warna putih.
Di lantai rumah tersebut terdapat bercak darah yang berceceran.
Baca juga: Pembunuhan Bocah SD di Cilincing, Korban Tewas dengan Mulut Berbusa, Leher Terikat Kabel Charger
Saat ini polisi sudah mengevakuasi jasad korban dengan menggunakan mobil ambulans.
Dua sepeda motor yang ada di dalam rumah tersebut juga sudah diangkut menggunakan mobil pick up.
Warga setempat mengatakan, sempat mendengar keramaian pada Senin dini hari tadi pukul 02.00 WIB.
"Saya cuma dengar ada yang dibunuh temannya," kata warga itu.
Baca juga: Fakta Baru Soal Dugaan Pemerkosaan di Kasus Pembunuhan Anak Perempuan di Cilincing Jakut
Menurut warga, rumah yang menjadi lokasi pembunuhan itu jarang ditempati dan penghuni tinggal di tempat lain.
Belum diketahui apakah korban merupakan pemilik rumah atau orang lain yang sedang berkunjung.
Penyidik dari Polres Metro Depok juga belum memberikan keterangan. (m38)
| Dosen Perempuan Dibunuh Oknum Polisi di Jambi, Mobil dan Motor Korban yang Hilang Sudah Ditemukan |
|
|---|
| Janji Untung 23 Persen, Promotor TWICE Diduga Gelapkan Rp10 Miliar |
|
|---|
| Dirawat, 2 Remaja Terluka Parah Akibat Sabetan Sajam saat Tawuran di Sawangan Depok Jawa Barat |
|
|---|
| Polda Metro Jaya Catat Kerugian Penipuan Online Capai Rp142 Triliun Periode 2017-2025 |
|
|---|
| Polres Bekasi Tangkap 2 Pelaku Oplos Gas Subsidi 3 Kg ke Bright Gas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Ilustrasi-pembunuhan-PNS-di-Semarang-Jawa-Tengah-polisi-periksa-seorang-dukun.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.