Berita Jakarta

Razia Ranjau Paku di Jakarta Selatan, Petugas Dapati 2 Paku, 3 Lempengan Besi, 9 Mur dan 7 Baut

Hasil razia tersebut didapati sebanyak 21 ranjau paku ditemukan dari lokasi yang disisir di dua jalan utama di Jakarta itu.

Penulis: Ramadhan L Q | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
kompas.com
RAZIA RANJAU PAKU - Ilustrasi ranjau paku. Razia ranjau paku digelar di Jalan Jenderal Gatot Subroto dan Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Senayan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (13/8/2025). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Razia ranjau paku digelar di Jalan Jenderal Gatot Subroto dan Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Senayan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (13/8/2025).

Hasil razia tersebut didapati sebanyak 21 ranjau paku ditemukan dari lokasi yang disisir di dua jalan utama di Jakarta itu.

Kepala Satpol PP Kebayoran Baru, Sumardi Siringgoringo, mengatakan temuan tersebut dalam keterangannya, Rabu siang.

Baca juga: WASPADA! Ranjau Paku Kian Merajalela di Jakarta, Warga Desak Pramono dan Polisi Turun Tangan

"Terdiri dari 2 paku, 3 lempengan besi, 9 mur dan 7 baut," kata Sumardi.

Menurut Sumardi, kegiatan ini merupakan tindak lanjut laporan masyarakat, khususnya para pengguna kendaraan bermotor.

Mereka merasa dirugikan akibat maraknya ranjau paku di wilayah tersebut.

Baca juga: Waspada, 2 Jalan di Jakarta Timur ini Rawan Ranjau Paku

"Kami tindaklanjuti dengan mengerahkan 11 personel beserta alat pengangkut ranjau paku," ujarnya.

Sumardi mengimbau masyarakat tidak melakukan praktik usaha yang merugikan orang lain.

"Saya minta kegiatan usaha itu harus dilakukan dengan cara yang benar, cari penghasilan yang baik, jangan merugikan orang lain," ucap Sumardi. (m31)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved