Kabar Artis

Nasib Andrew Andika Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Digugat Cerai Kini Tersandung Kasus Narkoba

Nasib Andrew Andika belakangan bak jatuh tertimpa tangga setelah sebelumnya digugat cerai Tengku Dewi Putri kini ditangkap polisi terkait narkoba.

Instagram
Nasib Andrew Andika belakangan bak jatuh tertimpa tangga setelah sebelumnya digugat cerai Tengku Dewi Putri kini ditangkap polisi terkait narkoba. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Nasib Andrew Andika belakangan bak sudah jatuh tertimpa tangga. 

Biduk rumah tangga Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri diambang perpisahan lantaran saat ini sedang proses di Pengadilan Agama Cibinong. 

Tengku Dewi mengajukan gugatan cerai terhadap Andrew Andika yang menikahinya pada 8 April 2017 terkait dengan isu perselingkuhan.

Tengku Dewi menceritakan proses gugatan cerai yang dilakukannya sempat tertunda lantaran harus menjalani proses persalinan. 

"Kemarin kan memang aku dalam proses persalinan ya jadi nggak ada pencabutan sebenarnya. Cuma karena kita nggak tahu kalau memang di hold karena mau lahiran harus dicabut dulu gugatannya," ujar Tengku Dewi, Selasa (24/9/2024).

Setelah proses persalinan anak keduanya, Zeya Savannah Luv, Tengku Dewi pun melanjutkan apa yang sudah diniatkan untuk mengakhiri rumah tangganya dengan Andrew Andika. 

Baca juga: Andrew Andika Ditangkap Terkait Kasus Narkoba, Tengku Dewi Putri: Hukum Tabur Tuai Itu Nyata

Meski ingin segera mengakhiri pernikahannya, Tengku Dewi tetap membuka komunikasi dengan Andrew Andika semata-mata untuk kebaikan anak-anaknya.

"Ya karena dia memang bapaknya anak-anaknya, aku nggak mau menghalangi dan tidak mau menghilangkan kewajiban dia juga untuk anak-anaknya," tuturnya lagi.

Terkini Andrew Andika harus berurusan dengan polisi setelah ditangkap Polres Metro Jakarta Barat terkait penyalahgunaan narkoba

Kabar Andrew Andika ditangkap pada Kamis (26/9/2024) malam beredar dari pesan broadcast di awak media.

Disebutkan jika yang ditangkap adalah artis inisial AA yang baru saja diamankan terkait kasus narkoba oleh pihak kepolisian Polres Metro Jakarta Barat.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol M Syahduddi membenarkan bahwa artis AA yang ditangkap adalah Andrew Andika

"Iya (Andrew Andika)," kata Syahduddi dalam pesan singkat ke awak media, Sabtu (28/9/2024). 

Sayangnya Syahduddi belum menjelaskan detail kronologi penangkapan Andrew Andika.

Ia hanya menyebutkan dari penangkapan Andrew Andika, polisi mengamankan barang bukti sabu. 

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved