Pilpres 2024
Anies Baswedan Ungkap Obrolan Akrab dengan Prabowo di KPK, Ternyata Ini yang Dibicarakan
Usai menghadiri acara KPK pada Rabu 17 Januari 2024 malam, keduanya akur mengobrol usai menjelaskan paparannya terhadap pemberantasan korupsi.
Penulis: Yolanda Putri Dewanti | Editor: Feryanto Hadi
Laporan wartawan wartakotalive.com Yolanda Putri Dewanti
WARTAKOTALIVE.COM JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar acara Penguatan Anti Korupsi Integritas (Paku Integritas) dengan mengundang tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang maju di pilpres 2024.
Dalam acara tersebut ketiga paslon pun membeberkan komitmennya dalam memberantas korupsi nantinya jika terpilih menjadi presiden dan wakil presiden.
Ada momen Prabowo dan Anies kembali akrab usai di debat pilpres 2024 kemarin yang digelar KPU mereka tak berjabat tangan.
Kini, usai menghadiri acara KPK pada Rabu 17 Januari 2024 malam, keduanya akur mengobrol usai menjelaskan paparannya terhadap pemberantasan korupsi.
Prabowo terlihat tertawa-tawa ketika mengobrol dengan Anies Baswedan. Hal inipun menandakan bahwa keduanya tak ada masalah seperti debat pilpres sebelumnya.
Baca juga: TKN Fanta Tanggapi Tuduhan Tim Hukum TPN soal Kehadiran Prabowo Subianto di Acara Natal BUMN
Saat ditanya wartawan mengenai isi obrolan akrab semalam dengan Prabowo, Anies menanggapinya dengan santai. Dia mengaku bersama Menteri Pertahanan RI (Menhan) itu sama-sama kedinginan.
“Ya, kami sama-sama kedinginan tadi malam. AC nya dingin sekali,” ucap Anies sembari senyum tipis.
“Jadi kami dapet jaket ‘wah untung nih pak kita sama-sama pakai jaket’ iya untung jadi hangat nih sekarang,” tambah Anies.
Baca juga: Anies saat Terima Keluhan Para Nakes: Bila Perubahan Harus Revisi UU, Ya Kita Lakukan
Ketika disinggung apakah hubungannya dengan capres nomor urut tersebut sudah tak dingin lagi lantaran debat capres beberapa waktu lalu. Anies mengaku terus memiliki hubungan yang hangat dengan Prabowo.
“Hangatlah, hangat terus,” ucap Anies.
Sebelumnya diberitakan, Calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto tidak bersalaman dengan capres nomor urut 1 Anies Baswedan, selepas debat capres yang berlangsung panas antara keduanya.
Setelah acara debat ditutup, Anies dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo sempat bersalaman. Begitu pula Prabowo sempat bersalaman dengan Ganjar.
Namun, Anies yang berdiri di sayap kiri panggung tak dihampiri oleh Prabowo.
Prabowo justru berjalan ke sayap kanan, sebelum dihampiri ketua umum partai politik pengusungnya, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu |
|
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri |
|
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet |
|
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat |
|
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Anies-Baswedan-menghadiri-acara-Nakes-Desak-Anies.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.