Pemilu 2024

Diam-diam, PSI Surati PDIP Secara Resmi untuk Bisa Bertemu Megawati, Hasto: Surat Sudah Diterima

Diam-diam, PSI telah mengirim surat resmi permintaan audiensi untuk bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri

Wartakotalive.com/ Yolanda Putri Dewanti
Diam-diam, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) telah mengirim surat resmi permintaan audiensi untuk bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri.  Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto buka suara terkait surat permintaan resmi dari PSI tersebut ke awak media di di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Selasa (3/10/2023). 

“Ayo Mas Kaesang ketemu Mbak Puan dulu. Ayo kapan mau ketemu Mbak Puan? Yuk, nih udah ditunggu,” kata Puan setelah memberikan materi di Rakernas ke-IV PDIP, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (30/9).

Puan juga menyampaikan harapan agar PSI merapat ke koalisi PDIP. Tak ada penawaran khusus bila PSI bersedia bergabung, karena menurut Puan, hal yang terpenting adalah menyelaraskan visi-misi.

Kendati demikian, Puan akan menghormati apapun keputusan PSI perihal Pilpres. (m27)

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

 

Sumber: Warta Kota
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved