Pilpres 2024

Anies Temui Cak Imin di Kantor DPP PKB untuk Bahas Banyak Hal, Termasuk Tim Pemenangan Pilpres 2024

Anies Baswedan sambangi Kantor DPP PKB untuk menemui Cak Imin pada Senin (11/9/2023) sore WIB.

Penulis: Alfian Firmansyah | Editor: Sigit Nugroho
WartaKota/Alfian Firmansyah
Anies Baswedan sambangi markas PKB dan langsung disambut Cak Imin 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan  mengunjungi Kantor DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Jalan Raden Saleh Nomor 9, Cikini,  Menteng, Jakarta Pusat, Senin (11/9/2023). 

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu tiba di Kantor DPP PKB sekitar pukul 14.37 WIB dengan mengenakan batik panjang warna hijau. 

Ketua Umum Partai PKB sekaligus cawapresnya Muhaimin Iskandar alias Cak Imin langsung menyambut Anies.

Usai tiba, keduanya langsung melambaikan tangan dan senyum yang lebar kepada awak media. 

Informasi pertemuan Anies dan Cak Imin sudah diberitakan sebelumnya.

Anies dan Cak Imin bertemu untuk membahas terkait banyak hal, termasuk juga pembahasan tim pemenangan.

"(Pertemuan bahas tim pemenangan) iya mulai, sudah mulai," kata Cak Imin usai berziarah di Makam KH. M. Abdul Aziz Manshur, Paculgowang, Jombang, Jawa Timur, Minggu (10/9/2023) malam.

Baca juga: Anies Baswedan: Diusung PKS Itu Sehat Betul, Tiap Minggu Diajak Jalan dan Senam

Meski demikian, pria berusia 56, tahun itu belum mengungkapkan siapa sosok yang akan menjadi ketua tim pemenangan.

"(Kandidat ketua tim pemenangan) Belum, nanti menunggu Bang Surya Paloh pulang (dari London)," jelas dia.

Cak Imin menyebut akan menggandeng semua kalangan untuk tim pemenangan.

"Pasti, kami akan menggalang semua kekuatan, termasuk Purnawarman," jelasnya.

Diusung PKS Itu Sehat Betul

Sinyal bahwa Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tetap mendukung bakal capres Anies Baswedan yang sudah mendeklarasikan diri menggaet Ketum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai bakal cawapres di Pilpres 2024, semakin menguat.

Hal itu tampak dari tetap diundangnya Anies Baswedan di sejumlah acara PKS di berbagai daerah di Indonesia.

Teranyar Anies Baswedan menyampaikan dirinya menghadiri senam sehat keluarga besar PKS di Benteng Kuto Besa, Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (10/9/2023).

Sumber: Warta Kota
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved