Pemilu 2024
Bacaleg Kevin Wu Tawarkan Program Agar Warga Bisa Mudah Dapat Pekerjaan
Bakal Caleg DPRD DKI Kevin Wu menawarkan dua program unggulan untuk warga Jakarta khususnya di Dapil 10.
Penulis: Miftahul Munir | Editor: Dian Anditya Mutiara
WARTAKOTALIVE.COM, PALMERAH - Bakal Calon Legislatif /Bacaleg DKI Jakarta Dapil 10 (Palmerah, Kebon Jeruk, Kembangan, Grogol Petamburan dan Tamansari), Kevin Wu sudah disiapkan program untuk ditawarkan ke masyarakat.
Pria 44 tahun itu bakal menawarkan dua program unggulan untuk warga Jakarta khususnya di Dapil 10.
"Ada dua hal yang menjadi sorotan saya pertama adalah peningkatan sumber daya manusia," kata Kevin Wu.
Menurutnya, pemingkatan sumber daya manusia sangat penting agar masyarakat di Jakarta memiliki pekerjaan dan penghasilan tetap.
Ia bakal memberikan pendidikan secara informal yakni memberika pelatihan-pelatihan agar warga Jakarta punya ketetampilan.
Baca juga: Kevin Wu Anak Tukang Kue Basah, Gabung PKB Karena Idolai Gus Dur, Ini Ceritanya
Keterampilan yang dimiliki itu, menjadi bekal warga Jakarta untuk mencari uang dan menghidupi keluarganya.
"Kami ingin meningkatkan kualitas pendidikan khususnya di pendidikan informal yaitu lokasi pelatihan-pelatihan," tegasnya.
Kedua pelatihan digitalisasi seperti mengajarkan masyarakat menjadi konten creator, digital marketing, membuat skrip film-film pendek dan lainnya.
Dua program unggulan itu bakal ia realisasikan apabila sudah duduk di kursi Parlemen DPRD DKI Jakarta.
Sebab, saat ini warga Jakarta sudah mengalami kesulitan mencari pekerjaan terutama untuk lulusan SMP dan SMA.
"Saya bawa solusi pekerjaan, bukan hanya mereka yang dianggap terdidik secara akademis tapi juga lulus SMP dan SMA juga bisa kita duduk secara seperti ini," imbuhnya.
Sebelumnya, Lahir dari keluarga miskin, Bacaleg DPRD DKI Dapil 10 Jakarta Barat, Kevin Wu punya cerita yang menyentuh hati.
Ia lahir di Pontianak 24 Agustus 1979 dan diboyong orangtuanya untuk merantau ke Jakarta saat usianya masih dua tahun.
Tiba di Jakarta, kedua orangtuanya mengontrak rumah di kawasan Petojo Utara, Jakarta Pusat dengan kondisi rumah yang setengah layak.
Sebagian rumah kontrakan orangtua Kevin Wu masih perpaduan antara tembok dengan bilik.
| DKPP Jatuhkan Sanksi Ketua dan 4 Anggota KPU karena Sewa Jet Pribadi di Pemilu 2024 |
|
|---|
| Sekretaris KPU Jakarta Dirja Abdul Kadir Ungkap Pekerjaan KPUD Jakarta Belum Selesai |
|
|---|
| Sempat Khawatir pada Kerawanan, KPU Jakarta Apresiasi Kinerja Polri Amankan Pelaksanaan Pilkada 2024 |
|
|---|
| DKPP Prihatin Masih Banyak Penyelenggara Pemilu Tidak Netral di Pemilu 2024 |
|
|---|
| Bawaslu Kabupaten Bekasi Rilis Laporan Akhir Pengawasan Pemilu 2024, Ini Hasilnya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/kevin-wu.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.