Pilpres 2024
Dorong Panglima Banser Gus Yaqut jadi Cawapresnya Ganjar, Denny Siregar: Untuk Lawan Radikalisme
Denny Siregar menyebut, apabila Gus Yaqut terpilih menjadi wakil presiden RI, maka tidak ada ruang bagi gerakan radikalisme di Indonesia.
Penulis: Feryanto Hadi | Editor: Feryanto Hadi
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA-- Pegiat media sosial sekaligus relawan Ganjar Pranowo, Denny Siregar, mendorong agar Ketua GP Ansor yang juga Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menjadi calon wakil presiden berpasangan dengan Ganjar Pranowo.
Denny Siregar mengungkapkan alasan keinginannya itu.
Dia menyebut, apabila Gus Yaqut terpilih menjadi wakil presiden RI, maka tidak ada ruang bagi gerakan radikalisme di Indonesia.
"Saya kok berharap @Ansor_Satu jadi Cawapres GP ya. Biar makin jelas posisi melawan radikalisme dan kadrun makin kepanasan," tulis Denny Siregar di Twitter, dikutip pada Jumat (28/4/2023)
Denny Siregar sejatinya tak mempermasalahkan siapa yang akan mendampingi Ganjar nantinya.
Terpenting, dia lega Ganjar kini telah resmi diusung sebagai bakal calon presiden.
"Jangan tanya siapa nanti calon wakilnya GP deh, itu terserah partai. Yang utama tetap siapa presidennya."
'Dulu waktu ditetapkan Kyai Maruf Amin jadi Wapres, tetap kudukung Pak Jokowi kok. Karakter Jokowi ma GP itu sama, one man show orangnya," imbuh Denny Siregar
Baca juga: Gus Luthfi Ungkap Alasan GPK Al Quds Ogah Ikuti Arahan DPP PPP untuk Dukung Ganjar Pranowo
Gus Yaqut Sodorkan Erick Thohir jadi Cawapres Ganjar
Ketua Umum Gerakan Pemuda (GP) Ansor Yaqut Cholil Qoumas menyodorkan beberapa nama yang dianggap layak mendampingi Ganjar Pranowo di pemilihan presiden 2024.
Setidaknya, ada empat nama yang dia sodorkan.
Salah satunya adalah menteri BUMN, Erick Thohir.
Gus Yaqut menyebut, Erick adalah kader Barisan Ansor Serbaguna (Banser) yang bisa mengemban beberapa tugas besar negara dengan baik.
"Rekam jejaknya selama ini sudah terbukti dan tak perlu diragukan lagi. Potensi dan keunggulan inilah yang sangat dibutuhkan bangsa Indonesia di tengah tantangan saat ini," ucap Gus Yaqut dikutip dari Kompas.com, Selasa (25/4/2023)
Gus Yaqut yakin, jika Erick Thohir maju bersama Ganjar, maka akan menjadi pasangan ideal dalam Pilpres 2024.
Baca juga: Sepekan Diresmikan jadi Bacapres PDIP, Ganjar Pranowo Blusukan ke Lumbung Suara Golkar dan NasDem
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu |
|
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri |
|
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet |
|
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat |
|
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/20180212-yaqut-cholil-qoumas_20180212_130443.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.