PSBB Transisi

Pengunjung Ragunan Harus Mendaftar Sehari Sebelumnya, Syaratnya Punya KTP DKI Jakarta

Taman Margasatwa Ragunan (TMR) akan segera dibuka lagi. Calon pengunjung harus mendaftar dulu secara online. Syaratnya punya KTP DKI Jakarta

Penulis: Joko Supriyanto |
istimewa
Suasana Taman Margasatwa Ragunan (TMR) selama ditutup imbas wabah virus corona. 

WARTAKOTALIVE.COM, PASAR MINGGU --
Taman Margasatwa Ragunan direncanakan akan kembali beroperasi untuk umum pada Minggu ke III di massa PSBB transisi. Berbagai persiapan pun telah dilakukan.

Menjelang beroperasi kembali, Pihak pengelola Taman Margasatwa Ragunan mengaku telah siap dengan berbagai protokol kesehatan sesuai dengan aturan pemerintah sebagai bentuk pencegahan dan penyebaran virus covid-19.

Persiapan yang dilakukan yaitu menyiapkan rute masuk pengunjung, memberikan batas tanda jaga jarak serta berbagai spanduk himbauan mengenai protokol kesehatan pun juga sudah di pasang dibeberapa titik area Taman Margasatwa Ragunan.

"Kita sendiri sebenarnya sudah melakukan langkah persiapan baik dari sarana dan prasarana yang di Ragunan itu sendiri, sesuai dengan protokol kesehatan," kata Kepala Satuan Pelaksana Promosi Taman Margasatwa Ragunan, Ketut Widarsono, Rabu (17/6/2020).

Jelang Dibuka Lagi untuk Umum, Ancol-Monas-Ragunan Disemprot Disinfektan

Taman Margasatwa Ragunan dan Taman Safari Indonesia Buka dengan Terapkan Protokol New Normal

Menurut Ketut, nantinya pengunjung yang akan datang ke Taman Margasatwa Ragunan akan dilakukan pemeriksaan pengukuran suhu tubuh oleh petugas.

Bahkan pihaknya mewajibkan pengunjung untuk mencuci tangan terlebih dahulu di area pintuk masuk.

Kurang lebih, menurut Ketut ada 16 tempat cuci tangan yang telah disiapkan pihak pengelola Ragunan selain berada di loket pintu masuk Taman Margasatwa Ragunan. Selain itu, pihak pengelola juga menyediakan keset disinfektan.

Sebagai bentuk mematuhi protokol kesehatan m, setiap petugas juga dilengkapi alat pelindung diri (APD) seperti masker, pelindung wajah, dan sarung tangan. Terutama bagi mereka yang bertugas di loket pemeriksaan tiket.

"Kita sudah siapkan semua skat-skat pengunjung batas pengunjung, jarak pengunjung. Tempat cuci tangan pun kita siapakah juga baik di loket maupun di area dalam sendiri," katanya.

Syarat dan Ketentuan Kebun Binatang Ragunan, Daftar Online hingga Larangan Bagi Balita dan Lansia

Ketika beroperasi nanti, Taman Margasatwa Ragunan juga akan melakukan pembatasan jumlah pengunjung. Jika biasanya Ragunan menerima 8.000 pengunjung di hari Selasa-Jumat, 20.000 di hari Sabtu-Minggu. Kini di massa PSBB transisi hanya menerima 1.000 pengunjung perharinya.

"Jadi untuk pembelian tiketnya melalui online, nah kita lakukan ini sebagai bentuk pembatasan pengunjung," ujarnya.

Untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan pengunjung yang datang ke Taman Margasatwa Ragunan, pihak Pengelola menerapakan aturan pembelian tiket masuk ragunan secara daring. Dimana pendaftaran melalui bit.ly/PesantiketTMR

Setiap calon pengunjung yang akan datang dapat langsung mendaftarkan diri dengan dengan mengisi form data yang terlampir dalam situs tersebut, lalu disertakan foto identitas diri ataupun KTP.

Setelah seluruhnya terdaftar, nantinya jika kuota masih tersedia, maka calon pengunjung akan menerima bukti pendaftaran, selanjutnya pengunjung dapat membawa bukti pendaftaran itu ke loket TMR. Untuk memudahkan transaksi pengunjung bisa membeli jakcard.

"Nah jadi ini khusus untuk warga DKI saja. Jadi warga ber-KTP diluar DKI tidak boleh. Karena nantinya pas daftar harus pakai KTP jadi kita tau warga DKI atau bukan," ungkapnya.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved