Bulan Suci Ramadan
6 Cara Mudah dan Murah Mengatasi Bibir Kering Saat Puasa Ramadhan
Selain menyebabkan tidak nyaman, bibir kering dan pecah-pecah juga membuat penampilan jadi kurang maksimal dan terlihat pucat.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Masalah bibir kering dan pecah-pecah umum dialami oleh banyak orang saat puasa.
Sebab, hampir seluruh bagian tubuh mengalami dehidrasi akibat kekurangan cairan selama kurang lebih 14 jam berpuasa.
Selain menyebabkan tidak nyaman, bibir kering dan pecah-pecah juga membuat penampilan jadi kurang maksimal dan terlihat pucat.
Lantas, bagaimana cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah saat puasa?
Setiap orang dari segala usia, baik pria maupun wanita, bisa mengalami bibir kering dan pecah-pecah, terutama jika Anda memiliki jenis kulit kering.
Pasalnya, kulit di bagian bibir cenderung lebih tipis daripada bagian tubuh lainnya sehingga lebih mudah kering dan pecah-pecah.
• Disunnahkan Nabi Muhammad SAW Makan Kurma saat Berbuka Puasa, apa Manfaatnya?
Bibir kering dan pecah-pecah dapat disebabkan oleh beberapa hal, di antaranya cuaca panas atau dingin, sensitif dengan makanan tertentu, dehidrasi karena sedang puasa, dan sebagainya.
Memiliki bibir kering dan pecah-pecah saat puasa memang cukup menganggu penampilan.
Tenang, berikut ini adalah kiat-kiat mengatasi bibir kering dan pecah-pecah saat puasa ramadan, di antaranya:
1. Perbanyak minum air putih
Ketika bibir terasa kering hingga pecah-pecah, itu artinya tubuh Anda sedang mengalami dehidrasi atau kurang cairan. Maka itu, cara terbaik untuk mengatasi bibir kering adalah dengan memenuhi kebutuhan cairan tubuh sesegera mungkin.
Namun, hal ini tentu tidak dilakukan saat siang hari karena Anda sedang berpuasa. Jadi, pastikan Anda banyak minum air putih saat sahur dan berbuka puasa, setidaknya delapan gelas air dalam sehari. Dengan demikian, Anda akan terhindar dari dehidrasi dan masalah bibir kering yang mengganggu hari-hari Anda.
2. Hindari minuman berkafein saat sahur dan berbuka puasa
Dilansir dari Livestrong, berbagai minuman yang mengandung kafein seperti kopi atau minuman bersoda dapat mengeringkan kulit bibir
.Tidak hanya itu, minuman energi dan alkohol pun turut memberikan efek serupa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/bibir-kering-dan-pecah-saat-puasa.jpg)