Virus Corona

Warna-warni Daerah Sikapi Covid-19, Tegal Lockdown, Wamena Tutup Bandara, Makassar Siapkan Logistik

Warna-warni Daerah Sikapi Covid-19, Tegal Lockdown, Wamena Tutup Bandara, Makassar Siapkan Logistik

istimewa
Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono menyampaikan permintaannya kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam Musrenbangwil di Brebes, Kamis (5/3/2020) lalu. Hari ini Kota Tegal resmi melakukan lockdown akibat voirus corona 

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono memutuskan untuk mengambil kebijakan local lockdown selama empat bulan ke depan untuk cegah wabah corona.

Artinya, akses keluar masuk di kota tersebut tertutup. Dedy menjelaskan, pihaknya akan menutup akses masuk dengan beton movable concrete barrier (MBC) mulai 30 Maret sampai 30 Juli 2020.

"Termasuk seluruh wilayah perbatasan akan kita tutup, tidak pakai water barrier namun MBC beton. Yang dibuka hanya jalan provinsi dan jalan nasional," kata Dedy.

Bocoran Sikap Prabowo Terkait Pandemi Virus Corona di Indonesia, Lockdown Adalah Opsi Terbaik

Univeritas Indonesia Paparkan Total Anggaran yang Dibutuhkan Selama Dua Pekan Lockdown DKI Jakarta

Kebijakan tersebut, menurut Dedy, diambil menyusul munculnya kasus pertama warga Kota Tegal yang terkonfirmasi positif terjangkit virus corona (Covid-19) pada Rabu (25/3/2020).

"Warga harus bisa memahami kebijakan yang saya ambil. Kalau saya bisa memilih, lebih baik saya dibenci warga daripada maut menjemput mereka," kata Dedy, saat konferensi pers terkait satu warganya yang positif corona, di Balai Kota Tegal, Rabu (25/3/2020) malam.

Bupati Wamena tutup sementara operasioanl bandara

Setelah berkoordinasi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Jayawijaya, Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua di Wamena, memutuskan untuk menutup penerbangan komersial selama 14 hari.

Apa Perbedaan Rapid Test dan Swab Tenggorokan? Begini Kelebihan dan Kekurangannya

"Kita lakukan ini selama 14 hari ke depan, mulai terhitung Kamis (26/3/2020) khusus untuk pesawat penumpang dari Jayapura ke Wamena.

Begitu juga bagi pesawat berbadan kecil atau perintis," kata Jhon melalui sambungan telepon, Senin.

Jhon mengatakan, kebijakan itu tidak berlaku bagi pesawat kargo, sebab kebutuhan masyarakat di wilayah pegunungan semuanya mengandalkan jalur udara dari Bandara Wamena.

"Ini bukan tindakan lockdown, tetapi hanya untuk antisipasi penyebaran dari penerbangan. Pesawat penumpang yang ditutup sementara," katanya.

Sejumlah WNA China Pakai APD di Bandara Soetta Viral di Media Sosial, Begini Pengakuan Pihak Bandara

Makassar siapkan stok logistik

Sementara itu, Pemerintah Kota Makassar menyiapkan komunitas-komunitas untuk membagikan logistik kepada masyarakat jika kebijakan lockdown diberlakukan untuk menghadapi pandemi Covid-19.

“Jika diberlakukan lockdown, sudah ada komunitas-komunitas dibentuk untuk membagikan logistik kepada masyarakat yang berdiam di dalam rumah masing-masing.

Kebijakan lockdown ini kemungkinan dilakukan, karena pandemi Covid-19 berkembang pesat di Kota Makassar,” kata Pejabat Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb kepada wartawan, Kamis (26/3/2020).

Tegal Lockdown, Sopir Bus di Terminal Tanjung Priok: Ngga Ada Penumpang, Semalam Saya Ngga Jalan

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved