Berita Video

VIDEO : Cegah Penyebaran Virus Corona, Terminal Peti Kemas Tanjung Priok Disemprot Disinfektan

Terminal Pelabuhan Peti Kemas Tanjung Priok Jakarta Utara disemprot disinfektan untuk cegah penyebaran virus corona

Penulis: Junianto Hamonangan | Editor: Muhamad Rusdi

Terminal Peti Kemas Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara disemprot cairan disinfektan sebagai bentuk antisipasi dari penyebaran virus corona atau COVID-19.

Penyemprotan dilakukan di beberapa titik di wilayah operasional PT IPC Terminal Petikemas seperti di Gedung Terminal Operasi 3 PT IPC Terminal Petikemas.

Petugas dengan alat pelindung diri menyemprot cairan disinfektan di setiap area terminal serta ruangan-ruangan yang ada di kantor mulai dari lantai 1 hingga lantai 5.

VIDEO: Cegah Virus Corona, Kapal Pandu di Pelabuhan Tanjung Priok Disemprot Disinfektan

VIDEO: Cegah Covid-19 Ribuan Kios Pasar Tanah Abang Blok B Disemprot Disinfektan

Corporate Secretary PT IPC Terminal Petikemas Finan Syaifullah menyatakan hal itu bagian dari upaya pencegahan penyebaran virus corona di sekitar Pelabuhan Tanjung Priok.

"Kami secara berkala melakukan pencegahan dengan berbagai macam cara, salah satunya dengan penyemprotan ini," kata Finan, Sabtu (21/3/2020).

Penyemprotan serupa hingga saat ini sudah dua kali dilakukan dimana pekan lalu pertama kalinya kegiatan itu digelar.

Penyemprotan menyasar area perkantoran dengan interaksi orang yang banyak.

Selain itu pihaknya membekali para sopir truk trailer dengan hand sanitizer.

Fasilitas itu juga diberikan kepada para sopir truk yang hendak memasuki kawasan pelabuhan.

"Kami memberikan hand sanitizer bagi para sopir truk yang masuk ke areal terminal petikemas," kata Finan.

Para pegawai PT IPC Terminal Petikemas juga telah diarahkan untuk bekerja dari rumah sejak beberapa hari lalu.

Hal itu berlaku bagi mereka yang bersifat administratif dan supporting.

VIDEO: Presiden Jokowi Sebut Pemerintah Siapkan Sekitar 5 Juta Butir Obat untuk Pasien Covid-19

VIDEO : Gugus Tugas Covid-19 Jakarta Utara Semprot Tempat Ibadah dan Sekolah Dengan Disinfektan

"Bagi para pegawai yang melakukan kegiatan operasional, mereka melakukan bekerja seperti biasa dengan sistem bergilir," kata dia.

Sementara pegawai yang masih bekerja di kantor diarahkan untuk menerapkan social distancing.

Bahkan tamu yang hendak berkunjung ke PT IPC Terminal Petikemas juga ikuti dibatasi.

"Kami juga melakukan pembatasan kunjungan bagi para tamu di luar perusahaan yang tidak memiliki kepentingan. Setiap tamu yang datang kami cek suhu tubuhnya," katanya. (jhs)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved