Kabar Artis
Boiyen Menikah, Dapat Mahar 15 Gram Emas dan Rp 15.112.025 dari Rully
Boiyen akhirnya sah menjadi istri Rully Anggi Akbar pada Sabtu (15/11/2025) dengan mahar 15 gram emas dan uang Rp 15 juta.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Dian Anditya Mutiara
WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG SELATAN — Komedian Boiyen resmi menikah dengan Rully Anggi Akbar.
Dalam momen akad di BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (15/11/2025), Boiyen menerima mahar berupa 15 gram emas dan uang tunai Rp 15.112.025 yang disebut disesuaikan dengan tanggal pernikahan mereka.
Usai menggelar resepsi, Boiyen dan Rully Anggi Akbar memberikan pernyataannya.
Boiyen bangga karena hari bahagianya dengan Rully tiba dan berjalan dengan lancar.
"Alhamdulillah bahagia. Pokoknya doain aja mudah-mudahan kita langgeng, jadi pasangan yang samawa ya. Pokoknya bahagia terus ya," kata Boiyen didampingi Rully Anggi Akbar, Sabtu malam.
Baca juga: Jarang Umbar Kisah Cinta, Boiyen Resmi Menikah setelah Naik Pelaminan Bersama Rully Anggi Akbar
Boiyen mengakui melalui momen akad nikah dengan tangisan haru. Dia berharap pernikahannya sekali dalam seumur hidup.
"Jadi kita ingat-ingat keluarga kita ya, ingat-ingat perjalanan kita lah ya selama ini, akhirnya ending-nya kita menikah," ucap Boiyen.
Rully mengungkapkan dirinya menikahi Boiyen dengan mahar uang tunai dan perhiasan emas.
"Maharnya 15 gram emas sama uang Rp 15.112.025," ungkap Rully.
Boiyen menyampaikan bahwa mahar itu ia ucapkan saat mendaftarkan berkas pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA).
"Iya, soalnya kan tanggal, biar inget ya uangnya sesuai tanggal nikah," ujar Boiyen.
Perjalanan Karir Boiyen
Penyanyi dan komedian Boiyen semakin naik daun di panggung musik hingga televisi.
Tahun 2024 bahkan dibilang sebagai momen kejayaan Boiyen.
Terbaru, Boiyen dinobatkan sebagai Seniman Komedi Wanita Terfavorit di penghargaan Anugerah Komedi Indonesia 2024.
Baca juga: Sering Nyanyikan Lagu Patah Hati, Boiyen Pesek Disebut Sering Gagal Jalani Hubungan Asmara
Meski terkesan mudah, perempuan bernama asli Yeni Rahmawati ini melewati perjalanan panjang hingga bisa dikenal banyak orang seperti sekarang.
| Kaget, Ini Cerita Sarwendah saat Didatangi 2 Orang yang Diduga Bekerja sebagai Debt Collector |
|
|---|
| Kini Enjoy Jadi Petani, Narji Cagur Kisahkan Engkongnya Jadi Juragan Tanah di Tangsel |
|
|---|
| Erika Carlina Siap Damai, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi DJ Panda |
|
|---|
| Romaria Simbolon tak Malu Lagi, Berani Ungkap Kisah Cinta Lewat Lagu Baru |
|
|---|
| Ini Penyebab 2 Kali Gagalnya Kesepakatan Damai Erika Carlina dan DJ Panda |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Boiyen-dan-Rully-Nikah34.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.