Berita Jakarta
Tanggul Pantai Mutiara Rembes, Dinas SDA Siapkan Peninggian Struktur
Saat ini, Dinas SDA saat ini menyiapkan tahap perencanaan peninggian elevasi tanggul di Pantai Mutiara.
Laporan wartawan wartakotalive.com, Yolanda Putri Dewanti
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA --Sebuah video yang memperlihatkan tanggul Pantai Mutiara di kawasan Pluit, Jakarta Utara, mengalami kebocoran kembali memicu kecemasan publik.
Rekaman yang tersebar di media sosial itu menunjukkan air laut merembes melalui retakan tanggul hingga menimbulkan genangan di area permukiman.
Kejadian ini membuat warga sekitar khawatir karena kawasan tersebut dikenal sebagai salah satu titik yang rentan terhadap banjir rob.
Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta menindaklanjuti temuan warga terkait rembesan pada tanggul pengaman di kawasan Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
Baca juga: Laut Hampir Sejajar dengan Tanggul Pantai Mutiara, Pramono: Memang Kemarin Robnya Sempat Naik
“Merespons informasi di sosial media soal tanggul rembes di Pantai Mutiara, Dinas SDA DKI Jakarta saat ini sudah dilakukan survey lapangan,” kata Ketua Subkelompok Perencanaan Bidang Pengendalian Rob dan Pengembangan Pesisir Pantai Dinas SDA DKI Jakarta, Alfan Widyastanto kepada awak media, Senin (24/11/2025).
Dalam keterangannya, Alfan menyebut pemetaan juga dilakukan pada sejumlah tanggul pesisir yang dinilai berpotensi mengalami rembesan maupun kebocoran.
"Pemetaan juga dilakukan pada tanggul-tanggul di pesisir pantai yang terindikasi dan berpotensi mengalami rembes maupun kebocoran," ujarnya.
Saat ini, Dinas SDA saat ini menyiapkan tahap perencanaan peninggian elevasi tanggul di Pantai Mutiara.
Langkah itu dirumuskan untuk menyesuaikan kondisi eksisting yang dinilai perlu penguatan.
"Untuk tanggul di Pantai Mutiara, Dinas SDA DKI Jakarta saat ini sedang melaksanakan tahap perencanaan dengan elevasi tanggul yang akan lebih tinggi dibandingkan dengan kondisi tanggul saat ini," jelas Alfan.
Alfan menjelaskan, bahwa pengerjaan perbaikan ditargetkan dapat dimulai segera setelah proses perencanaan rampung.
"Target pelaksanaan pekerjaan diharapkan dapat terealisasi secepat mungkin dan sesuai dengan prosedur yang ada," jelas dia.
Sebelumnya, dalam video yang viral, tampak aliran air masuk melalui celah tanggul dan mengalir ke area pemukiman serta fasilitas warga seperti halaman hunian bahkan kolam renang.
Kondisi tersebut memunculkan spekulasi bahwa tanggul mengalami kerusakan struktural akibat tekanan air laut yang terus meningkat, terutama pada saat pasang tinggi.(m27)
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di WhatsApp.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.
| Panitia Klaim Pramono Anung Bakal Hadiri Reuni 212 di Monas |
|
|---|
| Imigrasi Jaktim Bentuk Desa Binaan untuk Cegah TPPO dan Penyelundupan Manusia |
|
|---|
| BPJS Ketenagakerjaan Mampang Sosialisasikan Program kepada Pengunjung Tebet Eco Park Tebet |
|
|---|
| Pramono Anung Kunker ke Jerman hingga 30 November, Hadiri AsiaBerlin Summit 2025 |
|
|---|
| Jadi Tokoh Inspiratif, Wali Kota Jaktim Diganjar Penghargaan Jakarta Youth Award 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/tanggul-pantai-mutiara.jpg)