PSSI Tanggapi Rengekan Bahrain yang Ketakutan Tanding di Indonesia
Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) merespon rengekan Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) yang takut pertandingan balasan digelar
WARTAKOTALIVE.COM - Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) merespon rengekan Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) yang takut pertandingan balasan digelar di Indonesia.
Sebagai informasi duel Timnas Indonesia melawan Bahrain di Jakarta digelar pada matchday ketujuh fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 25 Maret 2025.
Pertandingan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, yang memang menjadi markas Timnas Indonesia.
Namun demikian usai kontroversi dugaan kecurangan pada pertandingan Indonesia Vs Bahrain Kamis (10/10/2024) pihak Bahrain mengajukan perpindahan venue pertandingan.
Demi keselamatan, Bahrain menuntut pertandingan harus digelar di luar Indonesia.
PSSI kemudian merespon rengekan Bahrain.
Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga tak memungkiri adanya serangan komentar di media sosial BFA.
Ia mengakui bahwa warganet Indonesia memang kadang-kadang terlalu lepas dalam berkomentar.
"Soal di sosmed ya, namanya, kadang-kadang memang netizen-netizen Indonesia itu ramai," kata Arya, dikutip dari SuperBall.id.
Akan tetapi, Arya yakin bahwa mereka sangat baik dan ramah-ramah bila di kehidupan nyata.
Jadi, Arya mengatakan bahwa BFA tak perlu khawatir soal keselamatan timnya.
Isu keselamatan ini juga menjadi fokus utama PSSI bila menyambut tamu tim Merah-Putih.
Baca juga: Bahrain Ketakutan Lawan Indonesia di Pertandingan Balasan, Ini Sebabnya
Keamanan saat menyelenggarakan laga sepak bola di Tanah Air juga sudah terbukti pada tahun 2023 lalu.
Saat itu, Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
Kata Arya, saat itu banyak tim-tim besar hadir seperti Argentina, Brasil, Inggris, Jerman, dll ke Tanah Air.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Arya-Sinulingga-sebut-PSSI-berharap-bisa-gelar-laga-Indonesia-vs-Australia-di-SUGBK.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.