Pembunuhan

Hotman Paris Minta Polda Jabar Interogasi Keluarga Perong Diduga Terlibat Sembunyikan

Hotman Paris minta agar Polda Jawa Barat menangkap keluarga Pegi Setiawan alias Perong bila terbukti terlibat menyembunyikan

Kolase foto/istimewa
Hotman Paris minta keluarga Perong ikut diperiksa terkait dugaan disembunyikan selama 8 tahun setelah bunuh Vina di Cirebon 

- Andi (23)

Alamat: Desa Banjarwangun, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Ciri fisik: 165 cm, badan kecil, rambut lurus dan kulit hitam.

- Dani (20)

Alamat: Desa Banjarwangun, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon.

Ciri fisik: 170 cm, badan sedang, rambut kriting, kulit sawo matang

Hotman Paris sebut pelaku di BAP perkosa Vina

Pengacara Hotman Paris Hutapea minta Polda Jawa Barat menindak para oknum yang berusaha menghalangi penyelidikan 3 DPO pelaku utama pemerkosaan Vina, sekaligus pembunuh.

Hotman membacakan detail BAP yang semua merupakan pengakuan salah seorang pemerkosa Vina. 

Dikutip dari akun instagram @HotmanParis pada Rabu (22/5/2024) temuan Tim Hotman 911 pelaku pemerkosa Vina berama Eko.

Saat diperkosa mendiang Vina masih perawan.

Lalu ada Supriyanto, Eka Sandi, Jaya Alias Kliwon dan Hadi Saputra.

Selain itu ada Egi alias Perong  dan Dani.

"Soal tudingan yang mengatakan itu kecelakaan murni, dari BAP menandakan itu hasil autopsi ditemukan sperma di kemaluan korban dan luka di tubuh yang jelas bukan kecelakaan," tegas Hotman Paris yang merupakan kuasa hukum keluarga mendiang Vina. 

Baca juga: Hotman Paris Ajak Ayah Eky Kerjasama Ungkap Pembunuhan Vina

Saya minta Penyidik Polda Jawa Barat agar menyidik oknum-oknum yang mencoba menghalangi menemukan tiga pelaku DPO yang mengatakan ini hanya kecelakaan tunggal.

"Mohon ini diproses karena semua BAP menunjukkan tidak ada rekayasa. Dalam pengakuan Eko Ramadani yang ikut mengejar almarhum vina dan pacarnya adalah para pelaku berboncengan.

"Eko mengaku ketika memperkosa tidak keluar sperma (air mani) karena harus bergantian dengan yang lain "

"Bagaimana semua BAP ini dikatakan hanya rekayasa, tolong para penyidik tangkap para oknum itu," tegasnya.

Diketahui selain Vina Dewi Arsita, kekasih Vina yang bernama Muh. Rizky Rudiana alias Eky juga tewas dalam insiden pembunuhan sadis di Cirebon tahun 2016 lalu.

Ayah Eky yang merupakan seorang Polisi kemudian buka suara perihal kasus kematian putranya yang mengendap selama delapan tahun.

Ayah Eky yang juga menjabat sebagai Kapolsek Kapetakan, Cirebon buka suara soal kasus kematian putranya.

Pria bernama Iptu Rudiana itu sambil menangis mengaku selalu mengejar tiga pelaku pembunuhan yang masih masuk daftar pencarian orang (DPO) hingga saat ini.

Usai videonya viral, Hotman Paris pun mengajak Rudi untuk bekerjasama dalam mengungkap kasus kematian Vina dan Eky.

Hotman Paris meminta Rudi menghubunginya lewat media sosial apabila mau bersama-sama membantu kasus pembunuhan sadis tersebut terbongkar.

Diketahui Hotman Paris kini menjadi kuasa hukum keluarga korban pembunuhan Vina.

Baca juga: Pengakuan 5 Terdakwa Pembunuh Vina Alami Kekerasan Selama BAP, Ada Kejanggalan Tuntutan

Hotman Paris menawarkan jasa membela Vina setelah kasus tersebut kembali viral di pertengahan bulan Mei 2024 karena film horor yang diangkat dari kisah pembunuhan tersebut.

Diketahui Iptu Rudiana, ayah almarhum Muhammad Rizki Rudiana (Eki) yang merupakan pacar almarhumah Vina, menyampaikan pernyataan terbaru soal kasus pembunuhan putranya.

Diketahui, kasus pembunuhan terhadap Eki dan kekasihnya pada tahun 2016 silam, kini kembali mencuat.

Merespons hal tersebut, Ayah Eki mengimbau masyarakat untuk tidak membuat pernyataan liar yang dikhawatirkan bisa memperburuk keadaan keluarganya.

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, pada kesempatan ini saya mengharapkan kepada seluruh warga negara Indonesia, saya adalah orang tua kandung dari almarhum Muhammad Rizki Rudiana atau Eki," kata Rudiana dalam video yang diunggah akun Instagram @rudianabison, Jumat (17/5/2024).

 

Baca Wartakotalive.com berita lainnya di Google News

Dapatkan informasi lain dari WartaKotaLive.Com lewat WhatsApp : di sini

Sumber: WartaKota
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved