Pilpres 2024

Real Count KPU Rabu 28 Februari untuk Pemilih Luar Negeri, Prabowo Unggul 285.162 Suara

Total surat suara yang masuk ke real count KPU yang diakses pada Rabu (28/2/2024) pukul 07.00 WIB, mencapai 56,33 persen untuk 1.732 dari 3.075 TPS.

Tribunnews
Update real count KPU pada Rabu (28/2/2024)Pilpres 2024 untuk pemilih di luar negeri 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Berikut ini update hasil real count atau penghitungan KPU 3 paslon Capres dan Cawapres untuk pemilih di luar negeri, Rabu (28/2/2024)

Total surat suara yang masuk ke real count KPU yang diakses pada Rabu (28/2/2024) pukul 07.00 WIB, mencapai 56,33 persen untuk 1.732 dari 3.075 TPS.

Hasil sementara dari real count di luar negeri, menunjukkan pasangan calon presiden (capres)-calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, unggul dari paslon capres-cawapres nomor urut 01 dan 03.

Prabowo-Gibran unggul 285.162 suara atau 59,89 persen.

Lalu, paslon 01, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, sementara ini mendapat 96.289 suara atau 20,22 persen.

Di posisi terakhir ada paslon 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dengan 94.658 atau 19,88 persen untuk real count KPU di luar negeri.

Baca juga: Ungguli Real Count Sementara di DPRD DKI, PKS Bakal Ajukan Khoirudin sebagai Ketua Dewan

Selengkapnya ini hasil real count KPU pada Selasa pagi dilansir laman pemilu2024.kpu.go.id.

Perolehan Tertinggi Anies-Cak Imin di 5 Negara:

Capres Anies Baswedan (kiri) dan Cawapres Muhimin Iskandar (kanan) berfoto bersama usai melaksanakan jumpa pers di Rumah Tim Pemenangan AMIN, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).
Capres Anies Baswedan (kiri) dan Cawapres Muhimin Iskandar (kanan) berfoto bersama usai melaksanakan jumpa pers di Rumah Tim Pemenangan AMIN, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023). (Wartakotalive/Yulianto)

- Tawau, Sabah (Proses: 99.47 persen): 7.825

- Sana'a, Yaman (Proses: 100 persen): 4.268

- Jeddah, Arab Saudi (Proses: 100 persen): 10.394

- Hong Kong, Republik Rakyat Tiongkok (Proses: 100 persen): 4.593

- Kairo, Mesir (Proses: 100 persen): 6.996

Baca juga: Timnas AMIN Banggakan Format Kampanye Desak Anies, Tom Lembong: Paling Sedikit Keluarkan Uang

Perolehan Tertinggi Prabowo-Gibran di 5 Negara:

Populi Center baru saja merilis survei teranyarnya berkenaan dengan simulasi Pilpres 2024, dari tiga pasangan Capres dan Cawapres mengemuka, Prabowo-Gibran berpotensi menang dalam satu putaran.
Populi Center baru saja merilis survei teranyarnya berkenaan dengan simulasi Pilpres 2024, dari tiga pasangan Capres dan Cawapres mengemuka, Prabowo-Gibran berpotensi menang dalam satu putaran. (Tim Prabowo-Gibran)

- Tawau, Sabah (Proses: 99.47 persen): 35.714

- Taipei, Taiwan (Proses: 86.67 persen): 44.626

- Singapura, Singapura (Proses: 96.67 persen): 18.567

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved