Kabar Artis

Mainkan Peran Siti Raham di Film 'Hamka & Siti Raham Vol 2', Laudya Cynthia Bella: Sangat Berat!

Film Hamka & Siti Raham yang dibintangi Vino Bastian dan Laudya Cynthia Bella tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai 21 Desember 2023.

Dokumentasi Falcon Pictures dan Starvision
Film Hamka & Siti Raham yang dibintangi Vino Bastian dan Laudya Cynthia Bella tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai 21 Desember 2023. Film Buya Hamka telah selesai digarap rumah produksi Falcon Pictures dan Starvision. Di film Buya Hamka, Laudya Cynthia Bella ikut bermain peran. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Ada banyak pelajaran setelah menonton film Hamka & Siti Raham Vol 2.

Aktris Laudya Cynthia Bella mengamini hal tersebut setelah melihat aktingnya sendiri di film Hamka & Siti Raham Vol 2.

Film Hamka & Siti Raham siap ditayangkan serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai 21 Desember 2023.

Baca juga: Film Hamka & Siti Raham Siap Tayang, Penonton Menangis Lihat Perjuangan Buya Hamka dan Siti Raham

Setelah menonton film Hamka & Siti Raham Vol 2, Laudya Cynthia Bella menemukan ada banyak pelajaran yang bisa diambil dari kisah Buya Hamka dan Siti Raham.

"Sangat berat kalau saya harus meniru Siti Raham," kata Laudya Cynthia Bella disela gala premiere film Hamka & Siti Raham Vol 2 di Bioskop CGV, Mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (8/12/2023) malam.

Bagi Laudya Cynthia Bella, Siti Raham adalah sosok yang sangat menginspirasi para perempuan.

Baca juga: Film Hamka & Siti Raham Vol 2 Siap Tayang, Cerita Buya Hamka Selesaikan Kitab Tafsir Al Azhar

"Sampai saat ini saya masih terus belajar tentang kesetiaan, keikhlasan, ketabahan, dan kesabaran seperti Siti Raham," ujar Laudya Cynthia Bella.

Siti Raham adalah istri Buya Hamka.

Seperti Laudya Cynthia Bella, Vino Bastian juga merasa masih jauh dari Hamka yang dimainkannya itu.

Gala Premiere film Hamka & Siti Raham (Vol 2) digelar di 30 kota seluruh Indonesia. Pemutaran perdana film yang dibintangi Vino Bastian dan Laudya Cynthia Bella itu digelar mulai 8 sampai 17 Desember 2023. Film Hamka & Siti Raham (Vol 2) tayang di bioskop mulai 21 Desember 2023.
Gala Premiere film Hamka & Siti Raham (Vol 2) digelar di 30 kota seluruh Indonesia. Pemutaran perdana film yang dibintangi Vino Bastian dan Laudya Cynthia Bella itu digelar mulai 8 sampai 17 Desember 2023. Film Hamka & Siti Raham (Vol 2) tayang di bioskop mulai 21 Desember 2023. (Dokumentasi Falcon Pictures dan Starvision)

"Saya tidak akan bisa menyamai Buya Hamka, tapi saya terus belajar," kata Vino Bastian.

Film Hamka & Siti Raham Vol 2 merupakan bagian kedua dari trilogi biopik Buya Hamka.

Trilogi film Buya Hamka ini disutradarai Fajar Bustomi dan dibintangi Vino Bastian dan Laudya Cynthia Bella.

Baca juga: Film Hamka & Siti Raham Vol 2 Hadirkan Perjuangan Buya Hamka Selesaikan Penulisan Tafsir Al Azhar

Saat gala premiere film Hamka & Siti Raham Vol 2 digelar, hadir para pemain, kru dan produser film.

Hadir pula sejumlah artis dan tokoh masyarakat, antara lain Anjasmara, Alfie Alfandi, Roy Sungkono, Dewa Budjana dan Putri Ariani.

Acara yang dihadiri lebih dari 5 ribu orang ini diawali penampilan Dewa Budjana dan Putri Ariani yang membawakan lagu Cintaku Untukmu.

Baca juga: Vino Bastian Mainkan Peran Hamka di Trilogi Film Buya Hamka, Keluarga Merinding hingga Menangis

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved