Berita Internasional
Pemerintah Israel Setujui Gencatan Senjata dengan Hamas Selama 4 Hari!
Pemerintah Israel Setujui Gencatan Senjata dengan Hamas Selama 4 Hari!
WARTAKOTALIVECOM – Pemerintah Israel melalui kabinetnya sepakat menyetujui perjanjian gencatan senjata dengan Hamas.
Berdasarkan kesepakatan tersebut, rencananya Hamas akan membebaskan sebanyak 50 orang dari 240 orang sandera di Jalur Gaza selama empat hari.
Kesepakatan ini dicapai usai Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mendesak seluruh kabinet mendukung kesepakatan pembebasan sandera di Gaza, dengan pertukaran tahanan Palestina dari tahanan Israel.
Dilansir dari Kompas.com sebelumnya pemimpin Hamas Ismail Haniyeh juga menyebut kesepakatan gencatan senjata dengan Israel sudah semakin dekat.
Kemudian sebagai imbalan dari kesepakatan itu, Israel dan milisi Hamas menyetujui gencatan senjata di Jalur Gaza selama empat hari.
Namun PM Israel Benjamin Netanyahu menegaskan akan terus berperang melawan Hamas. Menurutnya, gencatan senjata bukan berarti mengakhiri perang.
Netanyahu menegaskan tujuan perang Israel adalah ingin menghapuskan Hamas.
| Pemimpin Qatar Puji-puji Donald Trump di Tengah Pelanggaran Gencatan Senjata oleh Israel |
|
|---|
| Israel Terancam Kehilangan Sahabat Amerika Serikat Usai Nekat Caplok Tepi Barat |
|
|---|
| Rusia Bela Indonesia dan Sebut Komite Olimpiade Munafik |
|
|---|
| 75 WNI Kabur Selamatkan Diri dari Markas Online Scam yang Diserbu Militer Myanmar, 20 ke Thailand |
|
|---|
| Detik-detik Pesawat Hantam Landasan dan Meledak Saat Hendak Mendarat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.