Pilpres 2024
Pilot Garuda Dipanggil Usai Pose 3 Jari Bareng Mahfud MD, Arsjad Singgung Demokrasi yang Asik
Ini alasan Calon Wapres Mahfud MD melakukan pose tiga jari bersama dengan pilot Maskapai Garudan Indonesia.
Penulis: Alfian Firmansyah | Editor: Dian Anditya Mutiara
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud angkat bicara terkait pose tiga jari yang dilakukan calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD bersama dua orang pilot dan kopilot maskapai Garuda Indonesia.
Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid menjelaskan, kebebasan tanpa maksud untuk berkampanye saat masa kampanye belum mulai menjadi bagian penting dari pesta demokrasi.
"Mestinya ini adalah pesta demokrasi, mestinya kebebasan untuk melakukan itu menjadi bagian yang penting dalam pesta demokrasi," kata Arsjad di Hotel Sari Pacific, Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (18/11/2022).
Arsjad juga mengatakan, jika seluruh kalangan harus melakukan proses demokrasi yang asik.
"Jadi ya saya mengatakan balik-balik lagi, sudahlah yuk kita lakukan suatu proses demokrasi yang asik," jelasnya.
Baca juga: Gara-gara Pantun, Cak Imin dan Mahfud MD Harus Bersiap Berurusan dengan Bawaslu
Sebelumnya, Potret dua pilot Garuda Indonesia foto bersama Mahfud MD menjadi sorotan hingga viral di media sosial.
Cawapres Mahfud MD membagikan foto bersama dua awak penerbangan dengan pose tiga jari di ruang kokpit Garuda Indonesia.
Imbas foto tersebut, dua pilot dikabarkan dipanggil oleh Direktur Garuda Indonesia.
Diketahui Mahfud MD meninggalkan cerita seru dimana dirinya diajak foto oleh pilot di kokpit pesawat.
Momen tersebut ketika Mahfud MD melakukan perjalanan ke Sumatera Barat, Kamis (16/11/2023).
Dalam foto yang dibagikan Mahfud MD melalui Instagram @mohmahfudmd itu, ia tampak berpose tiga jari yaitu ibu jari, jari telunjuk dan jari kelingking bersama dengan para pilot. (m32)
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.