Pilpres 2024

Purnawirawan TNI, Pengusaha, Hingga CEO Muda Jadi Anggota Baru TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Arsjad Rasjid umumkan nama-nama baru yang bergabung dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Penulis: Yolanda Putri Dewanti | Editor: Sigit Nugroho
WartaKota/Yolanda Putri Dewanti
Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD membeberkan sejumlah nama yang baru saja bergabung di tim, Rabu (1/11/2023). 

WARTAKOTALIVE.COM JAKARTA - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD membeberkan sejumlah nama yang baru saja bergabung di tim, Rabu (1/11/2023).

Ketua TPN Ganjar-Mahfud MD, Arsjad Rasjid, mengumumkan nama-nama baru yang bergabung berasal dari Purnawirawan TNI, pengusaha, hingga anak muda.

Mulai dari CEO muda Regi Wahyu akan menjabat sebagai Kepala Staf Pimpinan TPN Ganjar-Mahfud.

"Hari ini saya mengumumkan orang yang selama ini bekerja siang malam yang bertugas untuk memastikan para pimpinan TPN dapat bekerja dan mengambil keputusan yang tepat untuk memenangkan Ganjar Mahfud,"kata Arsjad di Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu (1/11/2023).

Arsjad menyebut sudah sah membentuk Tim Pemenangan Muda (TPM) Ganjar-Mahfud MD.

"TPN Ganjar-Mahfud juga membentuk Tim Pemenangan Muda (TPM). Tim Pemenangan Muda diisi orang-orang muda yang apik namun memiliki integritas dan visi Indonesia Unggul pada bonus demografi 2045 yang mendukung Pak Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai pemimpin," terang Arsjad.

Baca juga: Sandiaga Uno Resmi Jadi Ketua Dewan Pakar TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid: Bagian dari Solidaritas

"TPN Ganjar-Mahfud juga membentuk Tim Pemenangan Muda (TPM). Tim Pemenangan Muda diisi orang-orang muda yang apik namun memiliki integritas dan visi Indonesia Unggul pada bonus demografi 2045 yang mendukung Pak Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai pemimpin," tutur Arsjad.

Bahkan, kata dia, TPM Ganjar-Mahfud sudah memilki tagline yakni 'Orang baik pasti di Ganjar, jadi pilih pemimpin yang Mahfud akal saja,'

Secara resmi, dirinya menunjuk CEO, Dharmaji Suradika (Aji) sebagai kaptennya di TPM.

Aji merupakan seorang profesional muda, juga pengusaha, consultant dan juga aktivis.

Baca juga: Pilpres 2024, Arsjad Rasjid Sebut Komisaris PT PLN Persero Eko Sulistyo Jadi Wakil TPN Ganjar-Mahfud

Ke depannya Aji akan didampingi Direktur TPM yakni Fitria Aldiani yang memiliki latar belakang di NGO Nasional dan Internasional.

Arsjad menyebut posisi Wakil Ketua TPN juga bertambah dan diisi anak muda yaitu Bagas Adhadirga.

Bagas kerap dikenal sebagai pengusaha muda sukses di dunia aviasi. Bagas memiliki segudang pengalaman profesional, di antaranya Founder dan CEO PT Asia Aero Technology yang bergerak di bidang pengembangan dan pelayanan bandara udara (airport), kemudian Abhayagiri dan Sumberwatu Heritage yang bergerak di bidang tourism dan hospitality, lalu Drone Design dan Manufacturer INTAI.

Selain itu, ada nama mantan KaBAIS dan Laksamana Madya (Purn) TNI AL dan Marsekal Madya (Purn) TNI AU yang juga masuk TPN Ganjar-Mahfud MD.

BERITA VIDEO: Respons Ganjar soal Pencopotan Balihonya di Bali, Netralitas Aparat dalam Pemilu itu Penting

"Saya perkenalkan Kepala Badan Intelijen Strategis (Ka BAIS) TNI periode 2020-2022 Letjen TNI (Purn) Joni Supriyanto ikut memperjuangkan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud," jelasnya.

Letjen (Purn) Joni Supriyanto merupakan Lulusan akademi militer Tahun 1986, memiliki karier yang panjang di TNI. Jabatan terakhir Joni Supriyanto adalah Kepala Badan Intelijen Strategis atau KABAIS TNI Tahun 2020-2022.

Sebelumnya, Joni menjabat sebagai wakil BAIS TNI Tahun 2017-2018, Pangdam Jaya Tahun 2018-2019 dan Kasum TNI Tahun 2019-2020.

"Pak Joni akan memperkuat tim pemenangan Ganjar – Mahfud sebagai wakil ketua bersama dengan wakil ketua lainnya," kata Arsjad.

Kemudian, sejumlah jenderal TNI purnawirawan juga ikut bergabung di TPN Ganjar-Mahfud MD. Di antaranya yakni, Laksamana Madya TNI (Purn) Desi Albert Mamahit dan Marsekal Madya TNI (Purn) Tatang Harlyansyah.

Desi dan Tatang juga menjadi Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud MD. (*)

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved