Pilpres 2024
Mahfud MD Berjanji Dirinya Bersama Ganjar Pranowo Bakal Memperjuangkan Indonesia yang Bebas Korupsi
Mahfud MD diberi ucapan selamat oleh pegiat anti korupsi sekaligus pengamat hukum Zainal Arifin Mochtar jadi cawapres Ganjar Pranowo.
Penulis: Desy Selviany | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD jadi cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Penunjukkan Mahfud MD sebagai cawapres Ganjar diumumkan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDI-P Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).
Setelah dideklarasikan, pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD pun sudah mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (19/10/2023).
Setelah resmi menjadi cawapres Ganjar, Mahfud MD diberi ucapan selamat oleh pegiat anti korupsi sekaligus pengamat hukum Zainal Arifin Mochtar.
Dalam video yang diunggah Mahfud MD, Jumat (20/10/2023), Zainal Arifin Mochtar mengatakan selamat kepada Mahfud lantaran sudah maju satu langkah untuk perbaikan Indonesia yang dicita-citakan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu.
“Pak Mahfud selamat untuk hari ini, setidaknya ini sudah satu langkah menuju ke perbaikan yang dicita-citakan,” kata Zainal Arifin.
Baca juga: Maju Cawapres, Ini Janji Mahfud MD Kepada Para Pegiat Anti Korupsi
Baca juga: Mahfud MD Ungkap Pernah Ditawari Cawapres Anies dan Prabowo Tapi Akhirnya Pilih Ganjar
Baca juga: Doa Terbaik Dari Ibunda Mahfud MD Saat Jemput Kemeja Putih Untuk Daftar Cawapres
Zainal juga meyakini bahwa Mahfud MD menjadi jawaban dari Pemilu yang dicita-citakan untuk membawa perbaikan negara.
Atas ucapan tersebut, Mahfud MD berterima kasih kepada pemuda yang selalu mengkritik korupsi di Indonesia tersebut.
“Terima kasih pesan-pesannya Mas Uceng @zainalarifinmochtar sahabat saya akademisi UGM, anak muda yang selalu konsisten dalam pemberantasan korupsi,” ucap Mahfud.
Mahfud MD berjanji bersama Ganjar Pranowo ia akan memperjuangkan Indonesia yang bebas korupsi seperti yang kerap mereka diskusikan di angkringan Yogyakarta.
“Saya dan Mas @ganjar_pranowo In Shaa Allah akan terus memperjuangkan Indonesia yang bebas dari korupsi, seperti yang selama ini kita diskusikan sambil angkringan di Yogya,” ungkapnya.
Mahfud MD pun meminta pria yang dipanggilnya Uceng itu tetap kritis kepadanya dan Ganjar Pranowo.
Kata Mahfud MD, ia selalu menantikan kritik dan masukan dari Zainal Arifin.
“Mas Uceng, anda kan selama ini tak segan mengkritik pemerintah termasuk saya. Untuk saya dan Mas Ganjar, saya minta tetaplah dengan sikap itu, kami berdua menunggu masukan dan kritik anda,” pungkasnya.
BERITA VIDEO: Perhimpunan Periset Indonesia Berharap Presiden 2024 Terpilih Bisa Libatkan Peneliti
Pilpres 2024
Mahfud MD
Ganjar Pranowo
Pengamat Politik Ujang Komarudin
Ujang Komarudin
korupsi
Arsjad rasjid
Andika Perkasa
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.