Viral di Media Sosial
Pernyataan Rocky Gerung kepada Presiden Jokowi Masuk Kategori Menyerang, Moeldoko Siap Lapor Polisi
Moeldoko menyatakan bahwa pernyataan Rocky Gerung terhadap Presiden Jokowi sangat keterlaluan dan masuk kategori menyerang.
Penulis: Desy Selviany | Editor: Sigit Nugroho
Dalam video yang diunggah di akun Instagram @kamidayakkalbar, sejumlah tokoh Adat Dayak Kalimantan Barat membuat pernyataan sikap dan menyebutkan bahwa Rocky Gerung telah menghina orang nomor 1 di Indonesia tersebut.
Masyarakat Dayak tersebut mengatakan bahwa Rocky Gerung tidak pantas tinggal di Indonesia.
Para tokoh adat Dayak tampak sangat geram bahkan meminta agar Rocky Gerung segera ditangkap.
Baca juga: Rocky Gerung Hina Jokowi, Moeldoko: Ini Jelas Menyerang Presiden Saya Siap Lapor
Selain itu, masyarakat adat Dayak ini juga meminta agar Rocky Gerung mendapatkan hukuman adat.
Ruhut Sitompul pun mengingatkan Rocky Gerung untuk waspada, karena membuat suku Dayak marah akibat hinaan terhadap Presiden Jokowi.
Peringatan itu disampaikan Ruhut Sitompul di akun Twitternya pada Rabu (2/8/2023).
Ruhut Sitompul mengingatkan Rocky Gerung, agar tidak lagi mencari-cari pembenaran dan membela diri usai pernyataannya yang dianggap menghina Presiden Jokowi viral.
“Hey rocky menggerung gerung, sudalah kau tidak usah mencari pembenaran membela diri,” beber pria yang karib disapa Poltak tersebut.
Ruhut Sitompul meyakini bahwa yang membela Rocky Gerung tidak seberapa lantaran hanya dibela segelintir barisan sakit hati.
Oleh karena itu, Ruhut Sitompul meminta Rocky Gerung waspada lantaran sudah membuat suku Dayak marah besar atas hinaan terhadap Presiden Jokowi.
“Waspadalah kau, Suku Dayak yang sangat rendah hati sudah marah besar. Kau menghina Bapak Joko Widodo Presiden RI ke 7 yang sangat dicintai rakyatnya,” pungkas Ruhut.
Baca juga: Kritik Kalimat Kasar Rocky Gerung Terhadap Jokowi, PKN: Tidak Cerminkan Orang yang Terhormat
Ferdinand Hutahean
Di sisi lain, pegiat media sosial Ferdinand Hutahaean melaporkan akademisi Rocky Gerung ke Polda Metro Jaya atas dugaan menghina Presiden Jokowi.
Tak hanya Rocky, pengamat politik Refly Harun juga dilaporkannya atas penyebaran lewat akun YouTube-nya
Ferdinand menuturkan, dirinya melaporkan Rocky dan Refly ke Polda Metro Jaya pada Selasa (1/8/2023).
| Konten Kreator Aryo Bimo Curi Perhatian Publik, Tampilkan Kehangatan Bersama 2 Adik Perempuan |
|
|---|
| Diduga Jadi Korban Hipnotis, Warga Kehilangan Vespa hingga Handphone di Kebon Jeruk Jakbar |
|
|---|
| Copet Beraksi di Depan Pramono Anung dan Rano Karno, Polisi Minta Korban Lapor ke Polsek Menteng |
|
|---|
| Viral! Ketua OSIS SMAN 5 Purwokerto Jateng Diduga Gelapkan Dana, Begini Penjelasan Pihak Sekolah |
|
|---|
| "Stop Tot Tot Wuk Wuk" Viral di Medsos, Korlantas Hentikan Sementara Strobo pada Mobil Patwal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Moeldoko-kena-prank-kesurupan.jpg)