Pilpres 2024
Koalisi Indonesia Bersatu Dibentuk Jokowi agar Ganjar Pranowo Diusung Jadi Capres di Pilpres 2024?
Pengamat Politik UAI Ujang Komarudin sebut KIB bentukan Presiden Jokowi untuk usung Ganjar Pranowo menjadi capres di Pilpres 2024.
Erick Thohir menanggapi dan mengatakan itu merupakan sebuah apresiasi yang diberikan kepadanya.
Apresiasi tersebut juga tidak bisa semata-mata ditolak oleh Erick Thohir.
Karena menurut Erick Thohir, dukungan untuk dirinya maju Pilpres 2024 tersebut juga dinilai sebagai suatu hal yang wajar.
Terutama jika dilakukan oleh partai, lembaga riset, atau dari masyarakat itu sendiri.
"Kalau itu apresiasi kan saya enggak bisa bilang tidak, ya itu natural yang terjadi oleh beberapa partai, oleh lembaga riset atau dari masyarakat itu sendiri," kata Erick Thohir dalam tayangan video di kanal YouTube Kompas TV, Selasa (28/2/2023).
Terkait kecocokannya dengan Ganjar Pranowo, Erick enggan menjawabnya.
Erick menyebut soal penentuan pasangan di Pilpres itu bukan permasalahan cocok atau tidak cocok.
Karena itu merupakan kebijakan dan sebuah usaha masing-masing partai dalam mengkolaborasikan figur-figur yang ada.
"Saya rasa terlalu dini. Karena kalau kita bicara pasangan itu kan 20 persen, jadi itu bukan cocok enggak cocok."
"Ini kebijakan masing-masing partai. Atau bisa tidak partai ini mengkolaborasikan figur-figur yang ada," terang Erick Thohir.
Ganjar-Erick di Pilpres, Pengamat: Strategi Dukung Capres dan Cawapres yang Kira-kira Bakal Menang
Pengamat politik Pangi Syarwi Chaniago menilai, wacana untuk menduetkan Ganjar Pranowo dan Erick Thohir di Pemilihan Presiden (Pilpres) adalah strategi untuk mencari pasangan yang kira-kira bakal menang di 2024.
"Itu bagian dari strategi, mendukung yang kira-kira pasangan capres cawapres yang bakal menang" katanya Pangi kepada wartawan, Senin (27/2/2023).
Di sisi lain, Pangi menilai KIB (Koalisi Indonesia Bersatu) belum memiliki ‘lem perekat’ sehingga para parpol anggotanya Golkar, PAN dan PPP belum bisa satu suara untuk capres dan cawapres.
"Jadi, saya melihat KIB sejauh ini tidak punya lem perekat koalisi, lem perekat koalisi itu adalah kandidasi, sementara sejauh ini KIB belum mendeklarasikan capres dan cawapres dari 3 parpol ini baik Golkar, PPP maupun PAN,” ujar Pangi.
Presiden RI Joko Widodo
Koalisi Indonesia Bersatu
Universitas Al Azhar Indonesia
KIB bentukan Presiden Jokowi
KIB bentukan Jokowi
Presiden Jokowi
Airlangga Hartarto
Zulkifli Hasan
Partai Persatuan Pembangunan
Partai Amanat Nasional
Partai Golongan Karya
Ujang Komarudin
Muhammad Mardiono
Ganjar Pranowo
Pilpres 2024
Pemilu 2024
Partai Golkar
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu |
|
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri |
|
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet |
|
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat |
|
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Gubernur-Jateng-Ganjar-Pranowo-di-Balikpapan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.