Pembunuhan
Ada Luka Tusuk Dari Dada Tembus ke Punggung di Jenazah Sopir Taksi Online yang Dibunuh di Depok
Saat disemayamkan di rumahnya, jenazah sopir taksi online korban pembunuhan di Depok penuh luka tusukan ada luka tusuk dada tembus ke punggung
Penulis: Rangga Baskoro | Editor: Budi Sam Law Malau
"Saya belum tahu ada barang yang hilang apa enggak. Karena lagi fokus ngurusin pemakaman," ucapnya.
Sebelumnya, seorang pria ditemukan tewas di Perumahan Bukit Cengkeh, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Senin (23/1/2023), subuh tadi.
Terdapat sejumlah luka tusuk di tubuh korban saat ia ditemukan warga telah tergeletak di sebelah mobil Avanza bernomor polisi B 1739 FZG.
Selalu kerja malam
Murni menjelaskan, dirinya mengetahui kabar kematian ayahnya, melalui pengurus RT yang mendapatkan informasi dari petugas kepolisian.
Setelah itu, Murni bersama tetangganya langsung berangkat ke RS Polri Kramat Jati untuk mengambil jasad Sony pada pukul 11.00 WIB.
"Tahunya dari tetangga, habis itu langsung ke RS Polri jemput jenazah. Jasad sudah dibawa ke rumah sekarang, sampainya tadi jam 4 sore," katanya.
Murni menambahkan bahwa ayahnya telah bekerja sebagai sopir taksi online sejak sekitar 5 tahun lalu.
Korban biasa mencari penumpang pada malam hari.
Baca juga: Terungkap, Korban Pembunuhan di Cimanggis Depok Adalah Sopir Taksi Online
"Kerja taksi online sejak sebelum pandemi, mungkin sekitar 5 tahun. Memang biasanya keluar malam, kadang jam 7 malam, jam 9 malam, sedapatnya saja. Pulangnya ke rumah baru siang," ungkapnya.
Hal itu, kata Murni dilakukan korban untuk menghindari kemacetan di jalan raya.
Terlebih lagi, korban lebih memilih untuk mengantarkan penumpang yang memesan perjalanan (trip) jauh.
"Suka yang jauh nyari penumpangnya, seringnya ke Bandara Soetta. Habis itu ya cari penumpang lagi di sekitar sana," ujar Murni.
Sebelumnya, seorang pria ditemukan tewas di Perumahan Bukit Cengkeh, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Senin (23/1/2023), subuh tadi.
Terdapat sejumlah luka tusuk di tubuh korban saat ia tergeletak di sebelah mobil Avanza bernomor polisi B 1739 FZG.
pembunuhan
pembunuhan di Cimanggis
Pembunuhan di Cimanggis Depok
pembunuhan di depok
Sony Rizal
sopir taksi online disayat
Depok
| Polisi Jelaskan Penyebab Kematian Korban Pembunuhan di Bojonggede Bogor |
|
|---|
| Motif Pembunuhan di Bojonggede Bogor, Tolak Pinjamkan Uang untuk Biaya Lahiran Pacar Pelaku |
|
|---|
| Sempat Kabur ke Ciawi, 3 Terduga Pembunuh Sadis di Bojonggede Bogor Ditangkap |
|
|---|
| Fakta Pembunuhan Dosen Cantik Jambi, Pelaku Polisi Muda Sempat Chat 'Turut Berduka' |
|
|---|
| Pria 25 Tahun Ditemukan Tewas dengan Leher Terlilit Kawat di Bojonggede |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Rumah-korban-pembunuhan-di-Depok-yang-merupakan-sopir-taksi-online.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.