Program Pangan Bersubsidi

Yang Mau Belanja Murah, Buruan Serbu Program Pangan Bersubsidi, Ini Lokasinya

Bagi warga DKI Jakarta yang sedang pusing, buruan deh ikuti program pangan bersubsidi, dijamin kantong tak jebol dan pusing hilang.

warta kota/yolanda
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar Program Pangan Murah Bersubsidi. Program Pangan Murah Bersubsidi tersebut disampaikan melalui akun Instagram @dkijakarta dikutip Wartakotalive.com, Jumat (18/11/2022). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar Program Pangan Murah Bersubsidi.

Program Pangan Murah Bersubsidi tersebut disampaikan melalui akun Instagram @dkijakarta dikutip Wartakotalive.com, Jumat (18/11/2022).

"Pengumuman dari @perumdapasarjaya, halo warga DKI Jakarta. Pemprov DKI tetap menjamin untuk penerima Pangan Murah Bersubsidi tetap terjangkau dan tersedia di gerai Pasar Jaya. Yuk kunjungi gerai-gerai Pasar Jaya," tulis caption tersebut.

Adapun program ini digelar untuk meningkatkan aksesibilitas masyarakat terhadap pangan melalui peningkatan keterjangkauan ekonomi berupa subsidi pangan murah.

Batas terakhir Program Pangan Murah Bersubsidi ini sampai dengan 5 Desember 2022.

Penerima program dapat menembus murah pangan berikut:

1. Beras premium Rp30.000 per satu sak atau 5 kilogram.

2. Daging ayam Rp8.000 per 1 kg atau bungkus.

3. Telur ayam Rp10.000 per 1 tray atau 15 butir.

4. Daging sapi Rp35.000 per 1 kilogram atau bungkus.

5. Ikan kembung Rp13.000 per 1 kilogram atau 6 hingga 9 ekor
Susu UHT Rp30.000 per 1 karton atau 24 pak.

Baca juga: Bantu Warga Kurang Mampu, Pemkot Jakarta Barat Gelar Bazar Pangan Murah di 5 Rusun

Simak lokasi penerima dapat menebus Pangan Murah Bersubsidi di Jakarta Timur, di antaranya;

Jakarta Timur

• Jakmart Gerai FSPMI

• Jakmart Gerai KGN

• Jakmart Gerai SPSI Cakung

• Jakmart Gerai Sri Gunting

• Jakmart Gerai Susu

• Jakmart Gerai Tani

• Jakmart Gerai Yapenprov

• Jakmart Gerai Sunan Giri

• Jakmart Gerai Duren Sawit

• Jakmart Gerai Pramuka

• Jakmart Gerai Rawabening

• Kec. Pasar Rebo

• Kec. Pulo Gadung

• Kel. Rambutan

• Kel. Cijantung

• Kel. CipBes Selatan

• Kel. CipBes Utara

• Kel. Cipinang Cempedak

• Kel. Cipinang Melayu

• Kel. Pekayon

• Kel. Penggilingan

• Kel. Kramat Jati

• Jakgrosir Induk Kramat Jati

• Gerai Pertokoan Waru

• Kel. Pondok Kelapa

• Kel. Pondok Ranggon

• Kel. Rawa Bunga

• Pasar Cawang Kavling

• Pasar Cibubur

• Pasar Cijantung

• Pasar Cipinang Muara

• Pasar Ciplak

• Pasar Ciracas

• Pasar Enjo

• Pasar Bidadari

• Pasar Kayu Jati

• Pasar Klender SS

• Pasar Pal Meriam

• Pasar Pondok Bambu

• Pasar Pulo Gadung

• Pasar Rawamangun

• Pasar Ujung Menteng

• Pasar Perumnas Klender

• UPB Kramat Jati

• UPB Pasar Jatinegara.

 

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved