Berita Daerah

Alasan Pemuda Mahasiswa Nusantara Tertarik dengan Kehadiran Hetero Space yang Digagas Ganjar Pranowo

Pemuda Mahasiswa Nusantara mengaku terpincut dengan kehadiran Hetero Space yang digagas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Editor: PanjiBaskhara
HO
Pemuda Mahasiswa Nusantara menggelar deklarasi dan panggung budaya di Lapangan Janti, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, DIY. 

Lebih lanjut Maryadi mengatakan, Pemuda Mahasiswa Nusantara terinspirasi dengan inovasi Ganjar tersebut.

Sehingga, kata Maryadi, pihaknya akan membuat program yang kreatif dan inovatif untuk mensosialisasikan sosok Ganjar Pranowo ke masyarakat, khususnya pemuda.

"Pak Ganjar ini punya tawaran-tawaran menarik, seperti hatero space, untuk para pemuda. Sehingga ketika nanti kita buat program yang berisi para pemuda dan bernuansa kreatif dan inovatif di era digital ini," katanya.

Maryadi berharap, Indonesia dipimpin oleh figur terbaik yang selalu mendukung wadah kreativitas anak-anak muda, yakni Ganjar Pranowo.

Maryadi meyakini, Indonesia dapat menjadi negara yang lebih maju lagi dan mampu bersaing dengan negara-negara di dunia.

"Untuk bangsa Indonesia ke depan, harapannya lebih maju lagi, lebih berkembang lagi, dan bisa lebih bersaing dengan negara-negara lain di dunia."

"Untuk Bapak Ganjar sendiri, ke depan kami lihat mampu membawa Indonesia menjadi lebih baik lagi," tuturnya.

Bertepatan dengan momen hari pahwalan, Maryadi ajak para pemuda untuk mempersiapkan jiwa kepemudaan dalam menghadapi tantangan-tantangan bangsa.

Maryadi juga mengajak anak muda untuk fokus pada tujuan dan meraih cita-cita.

"Ketika pemuda punya jiwa kepemudaan itu sendiri, dia harus mempersiapkan dirinya. Ketika hari ini kita berharap mau jadi apa, niatkan sekarang," kata Maryadi.

Dalam pentas budaya sendiri, Pemuda Mahasiswa Nusantara hadirkan berbagai penampilan mahasiswa yang mengenakan pakaian adat dari sejumlah daerah.

Seperti Jateng, Lampung, Kalimantan Tengah (Kalteng), Papua Barat, dan Sulawesi Selatan (Sulsel).

(Wartakotalive.com/CC)

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.

Sumber: Warta Kota
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved