Pilpres 2024
Angkatan Muda Ka’bah Jakarta Timur Solid Dukung Duet Anies-Khofifah pada Pilpres 2024
Dukungan pada Anies Baswedan untuk maju di Pilpres 2024 makin kuat, kini Angkatan Muda Kabah Jakarta Timur solid mendukungnya.
Penulis: Fitriyandi Al Fajri | Editor: Valentino Verry
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Angkatan Muda Ka’bah (AMK) Jakarta Timur siap mendukung duet Anies Baswedan-Khofifah Indar Parawansa pada ajang Pilpres 2024 mendatang.
Hal ini sebagaimana rekomendasi DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DKI Jakarta kepada DPP PPP usai melaksanakan Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) DPW PPP DKI Jakarta di Hotel Sofyan, Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis (14/4/2022) malam.
Baca juga: Olla Ramlan dan Aufar Hutapea Tetap Rukun dan Hidup Damai Meski Perkawinan Mereka Diambang Cerai
Ketua AMK Jakarta Timur Belly Bilalusalam mengatakan, keputusan PPP Jakarta yang mendorong Anies-Khofifah berduet pada Pilpres 2024, merupakan hasil aspirasi kader muda ormas sayap PPP di Ibu Kota itu.
Mereka menginginkan adanya perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik melalui fgur Anies dan Khofifah.
"Sosok Pak Anies dan Bu Khofifah memang sedang ramai jadi perbincangan teman-teman di AMK, bahkan sejak nama keduanya masuk radar Capres-Cawapres 2024," kata Belly, Sabtu (16/4/2022).
Dia juga memandang, bahwa segmentasi dukungan dari Anies dan Khofifah berbeda, sehingga jika keduanya diduetkan, pasangan ini berpeluang besar menang di Pilpres 2024.
Baca juga: Cari Simpati Publik, Istri Putra Siregar Bagi 1.000 Liter Minyak Goreng di Bulan Ramadan
"Pak Anies pemimpin yang sudah teruji dan sukses di Ibu Kota, sementara Ibu Khofifah kuat di Jawa Timur dan NU. Dan keduanya sama-sama punya pengalaman di kabinet," ungkap Belly.
Untuk itu, Belly mengaku pihaknya siap mendukung penuh serta akan ikut mengawal rekomendasi sebagaimana yang diputuskan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPW PPP DKI, Farhan Hasan Al-Amri.
"Sebagai banom atau sayap partai, AMK Jakarta Timur akan mendukung dan mengawal kebijakan hasil keputusan Rapimwil PPP DKI Jakarta," kata mantan Anggota DPRD DKI 2014-2019 itu.
Sebelumnya, Plt Ketua DPW PPP DKI Farhan Hasan menjelaskan alasan PPP Jakarta menjatuhkan dukungannya kepada Anies-Khofifah. Salah satunya adalah karena kedua tokoh kepala daerah itu dinilai berhasil memimpin wilayah masing-masing.
Baca juga: Cybers Academy Gandeng APJII Tingkatkan Kualitas SDM Perdesaan Lewat Pelatihan Digital
Selain itu, figur Anies diyakini mampu meredam kekisruhan yang terjadi di Tanah Air jika menjadi Presiden 2024 mendatang.
Ada dua alasan yang membuat PPP DKI optimis, yakni revolusi mental dan revolusi akhlak.
Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPW PPP DKI Jakarta Farhan Hasan melihat, jargon revolusi mental yang selama ini digaungkan Presiden RI Joko Widodo begitu melekat dengan Anies.
Selain itu, Anies dianggap memiliki revolusi akhlak karena sangat dekat dengan para ulama, maupun habib seperti Muhammad Rizieq Shihab alias Habib Rizieq.
Pilpres 2024
Anies Baswedan
Khofifah Indar Parawansa
Anies-Khofifah
Angkatan Muda Kabah Jakarta Timur
Partai Kebangkitan Bangsa Mengaku Optimis Mengusung Cak Imin Sebagai Calon Presiden di Pilpres 2024 |
![]() |
---|
Partai Demokat Serukan Bangun Kekuatan Melawan Kelompok yang Inginkan Pemilu 2024 Mendatang Ditunda |
![]() |
---|
Sistem Pemilu Proporsional Tertutup Disebut Menguntungkan PDIP dan PKS? Begini Penjelasan Lengkapnya |
![]() |
---|
Partai Demokrat Sebut AHY Cawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024 adalah Keinginan Milenial: Relevan |
![]() |
---|
Partai Demokrat Ngotot AHY Harus Menjadi Cawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024: Keinginan Milenial |
![]() |
---|