Kabar Artis

Orangtua Amanda Manopo Masuk ICU, Diduga Covid-19 Sempat Kesulitan Dapat Ventilator

Ibunda Amanda Manopo, Henny Manopo dikabarkan memburuk karena diduga terpapar Covid-19.

Kolase foto instagram
Amanda Manopo minta doa kesembuhan untuk ibunya yang masuk ICU 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pesinetron Amanda Manopo sedang bersedih, pasalnya sang ibu saat ini sedang dirawat di rumah sakit.

Ibu Amanda Manopo didiuga terpapar Covid-19 dan saat ini sudah masuk ruang ICU. 

Ibunda Amanda Manopo, Henny Manopo dikabarkan memburuk karena diduga terpapar Covid-19.

Diketahui, ibunda dan ayah Amanda Manopo, yakni Henny Manopo dan Ramon Luque masih menjalani perawatan di sebuah rumah sakit setelah terpapar Covid-19.

Kabar terkuat kondisi orangtua Amanda Manopo ini diumumkan oleh sang manajer endorsement, Nur Aisyah.

Baca juga: Di Depan Denny Cagur, Billy Syahputra Ungkap Penyebab Hubungan Asmaranya dengan Amanda Manopo Kandas

Lewat akun Twitternya, sang manajer meminta penggemar sinetron Ikatan Cinta terus memberikan doa untuk kesembuhan ibunda Amanda Manopo.

"Minta doa untuk maminya Amanda ya guys," cuit Ais, dilansir dari akun Twitternya, Selasa malam.

Dua jam sebelumnya, di Instagram Storynya, ia mengunggah foto Henny Manopo.

"Mamii...sembuh yuk," tulisnya dengan emotikon menangis.

Tak hanya itu, rupanya sang manajer sempat meminta bantuan cari rumah sakit yang memiliki fasilitas ruang ICU khusus pasien Covid-19.

Baca juga: Ariza: Anies Minta Jaga Perasaan Masyarakat yang Sensitif Akibat Pandemi Covid-19

Apalagi disebutkan manajer ' Andin', ia sudah menghubungi banyak rumah sakit, namun ruang ICU tetap dikabarkan full.

Padahal saat ini ibunda Amanda Manopo tengah butuh ventilator.

"Sudah dapat rumah sakit di Bintaro, tapi ICU full. Sudah aku telepon semua pada enggak bisa, tolong ya".

"Lagi butuh ventilator, tolong info lewat DM aku ya kalau tahu," cuit manajer Amanda Manopo.

Tak ketinggalan, kakak Amanda, Angelica Manopo pun mencuitkan permintaan bantuannya.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved