Berita Nasional
SELAMAT, KH Said Aqil Diangkat Jadi Komisaris Utama PT KAI, Merangkap Komisaris Independen
Seperti diketahui, Said Aqil Siradj adalah Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjuk Prof. Dr. KH. Said Aqil Siradj, M.A. untuk mengisi jabatan di kursi Komisaris Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI.
Sebagaimana diketahui, Said Aqil adalah Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).
Perihal penunjukan Said Aqil menjadi Komisaris Utama PT KAI disampaikan oleh Riza Primadi.
Dalam hal ini Riza juga ditunjuk Menteri Erick menjadi Komisaris Independen PT KAI.
Baca juga: Anies Baswedan Ngotot Jual Saham di Pabrik Bir demi Tunaikan Janji Kampanye Anies-Sandi
"Perubahan posisi Dekom PT KAI per siang ini Prof Dr KH Said Agil Siroj (Komut merangkap Komisaris Independen), Riza Primadi (Komisaris Independen), Rochadi (Komisaris Independen), Diah Nataliza (Komisaris), Chairul Anwar (Komisaris)," jelas Riza saat dikonfirmasi Tribunnews, Rabu (3/3/2021).
PT KAI dapat suntikan dana
PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero menandatangani Public Service Obligation (PSO) sebesar Rp 3,488 triliun dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk layanan kereta api di 2021.
Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo menyebutkan, jumlah PSO ini meningkat 37 persen dibandingkan jumlah pada tahun 2020 yang hanya Rp 2,519 triliun.
Ia menjelaskan, bahwa PSO itu akan dialokasikan untuk perjalanan kereta api jarak jauh, jarak sedang, lebaran, jarak dekat, kereta rel diesel, kereta rel listrik Jabodetabek dan kereta rel listrik Yogyakarta-Solo.
Baca juga: Prasetyo Edi Heran Anies Baswedan Kok Bernafsu Banget Jual Saham Produsen Miras
"Kami tentunya berkomitmen untuk memenuhi penugasan tersebut, untuk mengalokasikan dana tersebut untuk layanan kereta api untuk masyarakat," ucap Didiek dalam keterangannya, Selasa (16/2/2021).
Indonesia Punya Potensi Green Economy Melalui Ekowisata, Tidak Perlu Eksploitasi Alam Besar-besaran |
![]() |
---|
Prof Maruarar sebut Polemik Kewarganegaraan Bupati Terpilih Orient Riwu Kore Wewenang Pemerintah |
![]() |
---|
Rencana Demo Buruh Minggu Depan, Menaker Ida Ajak Serikat Buruh Perkuat Dialog |
![]() |
---|
Pelarian Samin Tan Berakhir Saat Berada di Sebuah Kafe, Berikut Kronologi Penangkapan |
![]() |
---|
KPK: Setelah Samin Tan, Tangkap Harun Masiku dan DPO Lainnya |
![]() |
---|