Viral Medsos
Pernikahan Terpaut 40 Tahun, Awalnya Anggap Anak Sendiri Mbah Gambreng Akhirnya Jatuh Cinta
Pernikahan beda usia 40 tahun antara Mbah Gambreng dan Ardi viral di media sosial, bagaimana kisah cinta mereka?
WARTAKOTALIVE.COM -- Pernikahan beda usia sepertinya untuk saat ini menjadi tren, baik prianya yang sangat tua atau pun wanitanya yang sangat tua.
Baru-baru ini, jagad dunia maya kembali dihebohkan dengan pernikahan beda usia.
Pasangan yang dimabuk asmara itu adalah Sri Sutiyem atau yang kerap disapa Mbah Gambreng (65) dan Ardi (25).
Meski terpaut usia 40 tahun, namun kisah asmara keduanya membuktikan jika cinta tak kenal usia.
Terlihat dari unggahan @lambe_turah, Mbah Gambreng yang saat itu mengenakan gaun putih memeluk mesra Ardi dari belakang.
• 3 Pernikahan di Usia Senja Mulai dari Kakek Nikahi Perawan Tua Hingga Jatuh Cinta Pandangan Pertama
Ardi pun demikian, ia nampak merangkul mesra Mbah Gambreng yang bersandar di pundaknya.
Ardi nampak sangat mencintai Mbah Gambreng meski kerut sudah terlihat di wajah nenek 65 tahun itu.
Terlihat dari foto-foto mesra keduanya yang viral dan membuat banyak netizen baper melihatnya.
"Optimis aja jodohku belum lahir," komentar@santyarizal
"Di sini kadang saya merasa ditampar," komentar @faridfaunra
"Pasukan jomblo sabar ya," komentar @anintdyas
• Batal gelar Pernikahan Mewah Akibat Pandemi Virus Corona, Jessica Iskandar Sempat Diomelin Vendor
Awalnya Dianggap Anak
Meski kini sudah bahagia sebagai pasangan suami-istri, siapa sangka jika Ardi awalnya hanya dianggap tak lebih dari seorang anak angkat oleh Mbah Gambreng.
Mbah Gambreng mengaku, sejak mengenal Ardi 9 bulan yang lalu lewat komunitas kesenian tradisional kuda lumping, dia tak pernah terpikir untuk menyimpan rasa.
"Saya sudah kenal sama dia sejak 9 bulan terakhir karena dia kan memang kerjanya sama seperti saya, sebagai pekerja seni,"
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/pernikahan-beda-40-tahun-tak-menyurutkan-kedua-insan.jpg)