Virus Corona Jakarta

PSBB Jakarta dan Larangan Mudik Diberlakukan, Kondisi Seluruh Terminal di Ibu Kota Kosong Melompong

PSBB Jakarta dan Larangan Mudik Diberlakukan, Kondisi Seluruh Terminal di Ibu Kota Kosong Melompong

Editor: Dwi Rizki
Istimewa
Kondisi Terminal Kampung Rambutan pada Jumat (1/5/2020). Kondisi terminal dalam kota dan AKAP itu sepi penumpang sejak diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Diterapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta serta adanya larangan mudik dari Pemerintah Pusat memicu kosongnya sejumlah terminal di Ibu Kota.

Dalam sejumlah potret yang dibagikan oleh Kepala Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Dinas Perhubungan DKI Jakarta Muslim, sejumlah terminal terlihat  kosong melompong.

Terminal yang umumnya selalu ramai penumpang itu kini terlihat mirip bangunan tidak berpenghuni.

Bukan hanya pangkalan dan jalur bus yang kosong, sejumlah loket penjualan tiket dan area tunggu penumpang pun terlihat kosong.

Kondisi tersbeut diungkapkan Muslim terjadi sejak PSBB DKI Jakarta diberlakukan, yakni Jumat (10/4/2020) hingga akhirnya diperpanjang lewat PSBB fase kedua mulai dari 24 April hingga 22 Mei 2020.

Dua Bulan Wabah Virus Corona Merebak di Indonesia, Kapan Puncak dan Akhir Pandemi Terjadi?

Kondisi Terminal Tanjung Priok pada Jumat (1/5/2020). Kondisi terminal dalam kota itu sepi penumpang sejak diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta
Kondisi Terminal Tanjung Priok pada Jumat (1/5/2020). Kondisi terminal dalam kota itu sepi penumpang sejak diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta (Istimewa)

Muslim pun menunjukkan kondisi Terminal kampung Rambutan, Pasar Rebo, Jakarta Timur pada Jumat (1/5/2020).

Salah satu terminal terbesar di Ibu Kota sekaligus terminal keberangkatan bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) itu kini terlihat kosong.

Tidak ada antrean bus ataupun jejeran bus AKAP yang umumnya terlihat setiap hari.

Kondisi terminal itu kini kosong melompong, kondisi yang menurutnya sangat berbeda dibandingkan Bulan Ramadan hingga musim Mudik Lebaran tahun 2019.

Hal serupa juga terlihat di Area Dalam Kota Terminal Kampung Rambutan.

Muslim mengungkapkan sepinya penumpang dikarenakan tidak adanya penumpang luar kota yang datang atau sebaliknya.

Sehingga, angkutan dalam kota juga kini sepi penumpang  

Anies Berdayakan UKM Ibu Kota Produksi 20 Juta Masker untuk Diberikan Gratis kepada Warga Jakarta

Kondisi Terminal Rawamangun pada Jumat (1/5/2020). Kondisi terminal dalam kota itu sepi penumpang sejak diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta
Kondisi Terminal Rawamangun pada Jumat (1/5/2020). Kondisi terminal dalam kota itu sepi penumpang sejak diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta (Istimewa)

"Terminal AKAP sdh stop operasi. Penumpang DK (Dalam Kota) tinggal sedikit. Terpengaruh stop-nya bus AKAP," ungkap Muslim dihubungi pada Jumat (1/5/2020).

Walau begitu, dirinya mengungkapkan seluruh terminal dalam kota di wilayah DKI Jakarta masih beroperasi melayani penumpang.

Hanya saja, sepanjang PSBB fase kdua yang akan berakhir pada tanggal 22 Mei mendatang, jam operasional terminal dalam kota dibatasi hingga pukul 18.00 WIB.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved