Virus Corona
Bill Gates Bela China dan WHO, Sebut Amerika Serikat Sangat Buruk dalam Tangani Pandemi Corona
Bill Gates kembali jadi buah bibir terkait virus corona.Kali ini membela China dan WHO yang justru diserang negaranya AS terkait wabah corona
Penulis: Wito Karyono | Editor: Wito Karyono
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Bill Gates kembali jadi buah bibir terkait virus corona.
Sosok orang terkaya dunia itu kali ini membela China yang diserang sejumlah pimpinan dunia sebagai pembawa virus corona yang tidak terbuka.
Menurut Bill Gates, masih terlalu dini untuk membicarakan apakah Cina pantas disalahkan atas wabah Covid-19 atau tidak.

Seperti dlansir Daily Mail, tidak adil menyalahkan Beijing sebagai penyebab utama menyebarnya virus corona di dunia.
Ia cenderung menyebut hal-hal seperti itu semata 'pengalih perhatian.'
• Bill Gates Prediksi Virus Corona Musnah di Akhir Tahun, Syaratnya Vaksin Harus Diproduksi Cepat
• BREAKING NEWS: BILL Gates Usul Lockdown di Amerika Serikat 6 Minggu untuk Tekan Virus Corona
"China melakukan banyak hal pada awalnya, seperti negara mana pun virus pertama kali muncul," kata pendiri Microsoft itu kepada CNN, Minggu.
"Mereka dapat melihat ke belakang dan mengatakan di mana mereka melewatkan beberapa hal."
China sendiri sekarang sudah pulih, tak ada lagi angka kematian karena virus corona.
Sebalinya Gates mengatakan bahwa AS menangani wabah COVID-19 'sangat buruk' dibandingkan dengan negara-negara lain yang telah meminimalkan kerusakan ekonomi.
"Anda tahu, beberapa negara merespons dengan sangat cepat dan melakukan pengujian, dan mereka menghindari penderitaan ekonomi yang luar biasa," katanya.
• Kisah Lengkap 2 Anak Tertular Corona dari Baju Ayahnya yang Bekerja di RS Darurat Wisma Atlet
Bahkan AS yang Anda diharapkan bisa melakukan ini (mengatasi Virus Corona) dengan baik melakukannya dengan sangat buruk.
"Tapi ini belum waktunya untuk membicarakan itu."
Menurut Gates sekarang adalah waktu untuk mengambil sains hebat. Yakni memperbaiki pengujian, perawatan, dan mendapatkan vaksin melawan corona.
Hal itu akan bisa mencegah kerugian triliunan dolar AS
• Tiga Fakta Terkait Kondisi Kim Jong Un, Benarkah Pemerintah Korut Menunda Pengumuman Kematiannya?
prediksi Bill Gates soal virus corona
Bill Gates Bela China dan WHO
AS Dinilai Sangat Buruk dalam Tangani Corona
Bill Gates Usul Amerika Serikat Lockdown
Bill Gates
Bill Gates Sebut AS Alihkan Perhatian
Corona di AS
UPDATE Covid-19 di Indonesia 20 Januari 2023: 8 Pasien Wafat, 687 Orang Sembuh, 292 Positif |
![]() |
---|
Menkes: 98,5 Persen Masyarakat Indonesia Punya Imunitas dari Covid-19 di Level Dua Ribuan |
![]() |
---|
Jokowi Tak Khawatir Turis Asal Cina Masuk Indonesia Meski Tiongkok Masih Dilanda Gelombang Covid-19 |
![]() |
---|
UPDATE Covid-19 di Indonesia 19 Januari 2023: 8 Pasien Meninggal, 435 Sembuh, 310 Orang Positif |
![]() |
---|
UPDATE Covid-19 di Indonesia 18 Januari 2023: 10 Pasien Wafat, 433 Orang Sembuh, 339 Positif |
![]() |
---|