Virus Corona
Jumlah Pasien Positif Virus Corona di Tangerang Bertambah, Kini Menjadi 8 Orang
Hari ini, jumlah pasien positif virus corona di Tangerang bertambah, Rabu (18/3/2020).
Hari ini, jumlah pasien positif virus corona di Tangerang bertambah, Rabu (18/3/2020).
Diketahui, jumlah pasien positif Covid-19 di Tangerang, bertambah menjadi 8 orang.
Soal jumlah penderita virus corona bertambah, diakui Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Ati Pramudji.
Ati yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Pemprov Banten ini menjelaskan angka pasien positif virus corona bertambah.
• Apa Itu Virus Corona? Berikut Bentuk, Ciri-ciri, Gejala Hingga Penyebaran dan Penanganannya
• Soal Corona, Gatot Nurmantyo Heran di Negeri Mayoritas Muslim Digaungkan Phobia Terhadap Masjid
• HOTMAN Paris Nyatakan Kurung Diri 14 Hari,Pemerintah Jangan seperti Italia dan Sarankan Contoh China
"Jumlahnya sekarang yang positif menjadi 8 orang," ujar Ati kepada Warta Kota.
Menurutnya di wilayah Provinsi Banten, penderita Covid-19 yang positif ini hanya tersebar di wilayah Tangerang Raya saja.
Meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Tangerang Selatan.
"Ini data resmi yang dikeluarkan oleh Pemprov Banten. Dan setiap pukul 19.00 di-update," ucapnya.
Sebelumnya Gubernur Banten Wahidin Halim mengumumkan bahwa pasien positif virus corona sebanyak 5 orang.
Mereka berasal dari 3 orang Kabupaten Tangerang, 1 orang Kota Tangerang dan 1 orang Kota Tangerang Selatan.
"Dari 8 pasien positif Covid-19 ini, satu orang di antaranya meninggal dunia," kata Ati.
Ati merinci penambahakan dari lonjakan penderita positif Covid-19 tersebut.
Yakni bertambah 1 orang dari Kabupaten Tangerang dan 2 orang lainnya lagi dari Kota Tangerang Selatan.
"Jadinya ada penambahan 3 orang," ungkapnya.
